tarbiyatul athfal al-islamiyah (taa) assalaam …tarbiyatul athfal al islamiyah (taa) assalaam...

15
PROPOSAL PEMBANGUNAN GEDUNG TARBIYATUL ATHFAL AL-ISLAMIYAH (TAA) ASSALAAM SOMAGEDE-BANYUMAS NS RA/BA/TA : 101233020146 YAYASAN ARROYYAN PURWOKERTO SK Menkumham No.: C-743.HT01.02. TH 2007 Tanggal : 06 Maret 2007 Sekretariat : Komplek Masjid Al Furqon Firdau Estate Sokaraja, Banyumas- Jawa Tengah – Indonesia Kode Pos 53181

Upload: others

Post on 04-Feb-2021

13 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • PROPOSAL

    PEMBANGUNAN GEDUNG

    TARBIYATUL ATHFAL AL-ISLAMIYAH (TAA)

    ASSALAAM SOMAGEDE-BANYUMAS

    NS RA/BA/TA : 101233020146

    YAYASAN ARROYYAN PURWOKERTO SK Menkumham No.: C-743.HT01.02. TH 2007 Tanggal : 06 Maret 2007

    Sekretariat : Komplek Masjid Al Furqon Firdau Estate Sokaraja, Banyumas- Jawa Tengah – Indonesia Kode Pos 53181

  • TARBIYATUL ATHFAL AL ISLAMIYAH (TAA) ASSALAAM SOMAGEDE

    NS RA/BA/TA : 101233020146 Desa Somagede, RT 02 RW 01 – Banyumas 085227154068

    No. : 01/Pmh-TAA/IV/2013 Somagede, 14 Jumadits Tsaniyah 1434 H

    25 April 2013 M

    Lamp. : 1 (satu) Bendel

    Hal : Permohonan Bantuan Dana

    Kepada

    Ykh. Bapak/Ibu/Saudara Kaum Muslimin

    Di Tempat

    BISMILLAHIRROHMANIRROHIM

    Assalamu’alaikum wa rohmatullohi wa barokatuh

    Segala puji bagi Allah ta’ala yang telah mengaruniakan rezeki kepada kita, memerintahkan kita untuk menginfakkannya di jalan-Nya, dan menjanjikan pahala yang besar bagi yang melakukannya. Shalawat dan salam semoga tercurah kepada Nabi kita Muhammad shallallahu’alaihi wa sallam, keluarganya serta para sahabat dan orang-orang yang senantiasa mengikuti petunjuknya.

    Dengan ini kami mengajak untuk senantiasa bertaqwa kepada Allah ta’ala dan mensyukuri pemberian-pemberian-Nya, dengan menggunakan rezeki yang telah Allah ta’ala karuniakan kepada kita untuk hal-hal yang diridhai-Nya. Semoga kita selalu ingat bahwa harta yang kita miliki secara hakiki adalah yang digunakan untuk akhirat kita, diantaranya yaitu infak/wakaf pembangunan tempat ibadah.

    Dengan ini kami mengharap uluran tangan Bapak/Ibu/Saudara untuk memberikan bantuan dana guna Pembangunan Gedung Sekolah TAA Assalaam Somagede yang beralamatkan : Desa Somagede, RT 02 RW 01 Kecamatan Somagede Kabupaten Banyumas.

    Bersama ini kami beritahukan bahwa TAA Assalaam Alhamdulillah telah mempunyai sebidang tanah wakaf seluas 546 M2 yang akan dibangun Ruang Kelas Baru (RKB) dan diharapkan bisa ditempati pada awal tahun pelajaran yang akan datang. Pembangunan dilaksanakan dengan bertahap. Tahap awal akan dibangun 3 ruang kelas dengan ukuran keseluruhan 8,5 X 12 = 102 M2

  • dengan anggaran dana sebesar Rp 147.681.000,00 (seratus empat puluh tujuh juta enam ratus delapan puluh satu ribu rupiah).

    Demikian surat permohonan dana ini kami buat. Atas perhatian dan bantuan Bapak/Ibu/Saudara kami ucapkan Jazakumullohu khoiron.

    Wassalamu’alaikum wa rohmatullohi wa barokatuh.

    Kepala TAA Assalaam Somagede ttd Asik Triantoro (Abu Hud)

  • PROPOSAL PEMBANGUNAN

    TAA ASSALAAM SOMAGEDE

    I. LATAR BELAKANG

    Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah subhanahu wa ta’ala, Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, sholawat serta salam tidak lupa kita sampaikan kepada Nabi besar Muhamad shallallahu ‘alaihi wa sallam beserta keluarga, sahabat serta para pengikutnya .

    Tarbiyatul Athfal Al-Islamiyah (TAA) Assalaam Somagede adalah lembaga yang menyajikan sebuah program pendidikan anak usia dini yang disesuaikan dengan taraf perkembangan anak dan berdasarkan pengetahuan tentang pola belajar anak pada usia dini. Sarana dan prasarana yang digunakan sementara masih sangat sederhana, namun demikian antusias masyarakat dan kaum muslimin di wilayah Banyumas dan sekitarnya untuk menyekolahkan di TAA Assalaam Somagede cukup tinggi. Berdasar hasil yang diperoleh tahun ketahun, anak didik/ siswa yang mengikuti dan menyelesaikan program pendidikan di TAA Assalaam Somagede mendapatkan kemampuan yang sangat bagus. Para siswa ulusan dari TAA Assalaam 90% sudah bisa membaca huruf Arab maupun Latin, bahkan sudah ada yang bisa menulis.

    Sejak didirikan pada tahun 2009 TAA Assalaam Somagede memakai rumah warga sebagai ruang kelas sekolahan. Untuk menunjang dan mengoptimalkan kegiatan belajar mengajar di TAA Assalaam Somagede tersebut sangatlah diperlukan sarana dan prasarana yang memadai. Di samping itu masyarakat sekitar juga sangat mengharapkan dibangunnya TAA Assalaam sebagai tempat pendidikan keagamaan.

    Oleh karena itu, kami selaku panitia pembangunan TAA Assalaam Somagede akan membangun sebuah gedung TAA berukuran (8,5 x 12) = 102 m2 (sudah termasuk teras). Adapun untuk merealisasikan hal tersebut tentunya memerlukan dana yang cukup besar yaitu sekitar Rp 147.681.000,00 (seratus empat puluh tujuh juta enam ratus delapan puluh satu ribu rupiah). -perincian terlampir-

    Dari jumlah anggaran di atas, kami sudah mempunyai modal awal berupa material batu belah dan papan kayu jati senilai kurang lebih Rp 12.000.000,00. Sehingga dana yang masih kami butuhkan sejumlah Rp 135.681.000,00 (seratus tiga puluh lima juta enam ratus delapan puluh satu ribu rupiah).

    Besar harapan kami, rencana ini dapat berjalan dengan lancar sehingga ke depan dapat memberikan manfaat bagi kegiatan-kegiatan agama Islam pada masyarakat sekitar khususnya dan kaum muslimin pada umumnya.

    II. TUJUAN

    Dana bantuan TAA Assalaam yang diperoleh diharapkan akan dialokasikan untuk :

  • a. Peningkatan kwalitas yang diharapkan berdampak positif pada Kegiatan Belajar Siswa yang pada akhirnya peningkatan mutu hasil kelulusan yang lebih baik.

    b. Peningkatan dalam proses belajar mengajar sehingga dengan dana yang memadai pelayanan, sarana, dan prasarana akan dapat berjalan lebih baik dan berkwalitas.

    c. Meningkatkan kwalitas pendidikan beserta sumber daya manusianya, sehingga dana bantuan ini dapat memberi bekal kepada siswa dengan ketrampilan dan keberanian untuk memecahkan masalah yang timbul dalam kehidupan bermasyarakat yang komplek dan sangat kompetitif.

    d. Mengantisipasi perkembangan IPTEK yang berkembang sedemikian cepat sehingga para siswa tidak tertinggal oleh kemajuan teknologi dunia, dan dengan dukungan IMTAQ yang didasari dengan Akhlakul Karimah sehingga siswa mendapatkan keseimbangan antara kehidupan dunia dan Ukhrowi sebagai landasan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, bernegara.

    III. MANFAAT SARANA

    a. Dengan adanya bantuan dana pembangunan untuk siswa-siswi/ santriwan santriwati TAA Assalaam Somagede akan dapat menunjang Peningkatan proses belajar mengajar sehingga diharapkan akan meningkatkan kwalitas pendidikan.

    b. Tenaga pengajar dan dan tenaga kependidikan akan lebih kreatif dan inovatif serta berperan aktif dalam pencapaian peningkatan mutu pendidikan.

    c. Orang tua akan sangat terbantu dengan adanya bantuan pembangunan untuk siswa-siswi/ santriwan santriwati TAA Assalaam Somagede, sehingga akan meringankan beban orang tua terutama biaya pendidikan.

    IV. PROFIL SEKOLAH a. Identitas Sekolah

    Nama Sekolah : Tarbiyatul Athfal Al Islamiyah (TAA) Assalaam Somagede

    NS RA/BA/TA : 101233020146 No. SK Pendirian : Kd.11.02/4/PP.00/4319A/2012, 12 Desember 2012 Alamat : Desa Somagede, RT 02 RW 01, Kec. Somagede,

    Kab. Banyumas Jawa Tengah Penyelenggara : Yayasan Ar-Royyan Purwokerto

    No. Rekening Sekolah : 1). Mandiri : 139-000-903-674-4 Atas Nama : ARDIAN FIRLANA

    2). BRI : Atas Nama : TARSONO

  • b. Visi, Misi dan Tujuan Sekolah VISI

    Upaya memberikan bekal agama sejak dini bagi anak-anak dengan pemahaman dan pengamalan agama yang benar sesuai dengan

    Al-Qur’an dan As-Sunnah

    MISI 1. Mencetak Generasi Rabbani, Shalih dan Shalihah. 2. Membentuk Generasi Yang Berjiwa Ikhlas. 3. Membentuk Generasi Yang Terampil dan Mandiri.

    TUJUAN 1. Upaya memberikan bekal agama sejak dini bagi anak-anak dengan

    pemahaman dan pengamalan agama yang benar sesuai dengan Al-Qur’an dan As-Sunnah menurut pemahaman Salafus sholih (yakni Islam sebagaimana yang telah difahami dan diamalkan oleh generasi Sahabat, Tabi’in dan Tabi’ut Tabi’in ).

    2. Membekali ilmu-ilmu lain yang sesuai dengan syari’at Islam dan bermanfaat.

    3. Melaksanakan kegiatan belajar mengajar dan permainan yang mendidik.

    4. Meningkatkan syiar Islam.

    c. Staf Pengajar

    Nama Pendidikan Terakhir

    Jabatan Rombongan Belajar

    1. ASIK TRIANTORO (Abu HUD)

    2. SUGIHARTI (Ummu Sumayyah)

    3. JULI SUSANTI (Ummu Faiz)

    4. SUPRIYATIN (Ummu Haidar)

    5. RAGIL RESTIANI (Ummu Nizam)

    D3

    S1

    D3

    D2

    SMK

    Kepsek

    Guru Mapel

    Guru Kelas

    Guru Kelas

    Guru Kelas

    A1/A2

    B

    A1

    A2

    d. Jumlah Siswa

    TAHUN PELAJARAN

    KELOMPOK A

    KELOMPOK B JUMLAH

    2009 – 2010 2010 – 2011 2011 – 2012 2012 – 2013

    9 10 15 21

    - 6 9

    14

    9 16 24 35

    TOTAL >>> 84

  • e. Foto Sarana Prasarana (Sementara)

    V. LOKASI PEMBANGUNAN

    Desa Somagede, RT 02 RW 01 Kecamatan Somagede Kabupaten Banyumas Jawa Tengah Kode POS 53193 Telp./HP 085227154068.

    VI. SUSUNAN PANITIA PEMBANGUNAN Penasehat : Al Ustadz Ridwan Al Bari

    Ketua 1 : Tursino Ketua 2 : Warsidin

    Sekretaris 1 : Budi Haryanto Sekretaris 2 : Hidayat

    Bendahara 1 : Sunaryo Bendahara 2 : Surono

    Seksi-Seksi :

    Pelaksana : 1. Warsan 2. Tarsono

    Usaha : 1. Ardian Firlana 2. Hartono

    Humas : 1. Siswanto 2. Suwandi

  • VII. RENCANA ANGGARAN BIAYA (RAB) RENCANA ANGGARAN BIAYA (RAB)

    P R O Y E K : SEKOLAH TAMAN KANAK-KANAK TAA ASSALAAM SOMAGEDE

    L O K A S I : DESA SOMAGEDE RT 02 RW 01, KEC. SOMAGEDE, KAB. BANYUMAS

    TAHUN ANGGARAN : 2013

    LUAS BANGUNAN : 102 m2

    NO JENIS PEKERJAAN ANALISA VOLUME HRG SATUAN JML HARGA JML TOTAL

    ( Rp. ) ( Rp. ) ( Rp. )

    I PEKERJAAN PERSIAPAN

    1 Pasang bouplank SNI-A.6.4 50,00 m' 110.625,00 5.531.250,00

    2 Air kerja taksir 1,00 ls 600.000,00 600.000,00

    6.131.250,00

    II PEKERJAAN TANAH

    1 Galian tanah biasa pondasi SNI-B.6.1 80,00 m3 27.375,00 2.190.000,00

    2 Urug kembali pondasi SNI-B.6.9 20,00 m3 9.123,50 182.470,00

    2.372.470,00

    III PEKERJAAN PASANGAN PONDASI

    1 Urug pasir bawah pondasi SNI-B.6.11 4,80 m3 136.050,00 653.040,00

    2 Pasangan anstamping SNI-C.6.9 9,60 m3 275.406,00 2.643.897,60

    3 Pasangan batu kali 1: 3 : 10 SNI-C.6.7 14,40 m3 463.513,40 6.674.592,96

    9.971.530,56

    IV PEKERJAAN PAS, BATA / PLESTERAN

    1 Pasangan batu bata 1: 3 : 10 SNI-D.6.6 214,40 m2 144.848,27 31.055.469,09

    2 Plesteran Aci dinding 1 : 3 : 10 SNI-E.6.10a 398,80 m2 20.278,16 8.086.930,21

    39.142.399,30

    V PEKERJAAN PAS. LANTAI

    1 Urugan pasir bawah lantai SNI-B.6.11 2,40 m3 136.050,00 326.520,00

    2 Pasang Keramik 40 x 40 cm SNI-L.6.47a 72,00 m2 116.763,36 8.406.961,92

    3 Pasang keramik teras 40 x 40 cm SNI-L.6.47a 30,00 m2 116.763,36 3.502.900,80

    4 Pasang keramik Lt. 20x20 KM / WC SNI-L.6.44 6,00 m2 117.294,10 703.764,60

    5 Pasang list keramik KM / WC SNI-L.6.68b 12,00 m' 127.809,20 1.533.710,40

    6 Pasang Keramik dinding 20 / 25 SNI-L.6.68b 22,00 m2 127.809,20 2.811.802,40

    17.285.660,12

    VI PEK. RANGKA ATAP DAN ATAP

    1 Pasang genteng Margase SNI-H.6.5 99,40 m2 50.595,00 5.029.143,00

    2 Pasang rangka atap kayu Kruing SNI-F.6.14c 1,49 m2 8.283.040,00 12.341.729,60

    3 Pasang nok soka SNI-H.6.7 17,00 m' 60.120,00 1.022.040,00

    18.392.912,60

    VII PEKERJAAN PAS. PLAFOND

    1 Pasang Plafond eternit SNI-I.6.20b 138,00 m2 109.011,20 15.043.545,60

    2 Pasang list Gypsum 10 cm Ls 109,00 m' 14.500,00 1.580.500,00

    16.624.045,60

  • NO JENIS PEKERJAAN ANALISA VOLUME HRG SATUAN JML HARGA JML TOTAL

    ( Rp. ) ( Rp. ) ( Rp. )

    VIII PEKERJAAN BETON 1:2:3

    1 Sloof 15x20 SNI-Supl.V.e.1 2,70 m3 1.882.101,25 5.081.673,38

    2 Ring balok & Balok Latei15x15 SNI-Supl.V.e.2 2,30 m3 2.114.730,50 4.853.306,50

    3 Kolom praktis, 15x15 SNI-Supl.V.e.3 1,44 m3 1.905.632,50 2.744.110,80

    4 Balok sunduk 15 x 25 taksir 0,53 m3 2.450.000,00 1.286.250,00

    5 Cor Dakk Atas Km/Wc SNI-Supl.V.f.1 0,48 m3 5.387.675,74 2.586.084,36

    16.551.425,03 IX PEKERJAAN PASANGAN KUSEN

    1 Pasang kusen 6/15 Kayu Kruing SNI-F.6.2b 0,73 M3 9.098.165,00 6.641.660,45

    2 Pasang daun jendela kaca SNI-F.6.6c 1,80 m2 328.516,00 591.328,80

    3 Pasang kaca 3mm boven SNI-K.6.16 2,70 m2 84.873,75 229.159,13

    4 Pasang daun pintu SNI-F.6.7c 6,00 m2 205.250,00 1.231.500,00

    8.693.648,38

    X PEKERJAAN PENGECATAN

    1 Mengecat tembok dalam Catylac SNI-M.6.14b 264,00 m2 12.122,00 3.200.208,00

    2 Mengecat tembok luar Catylac SNI-M.6.14b 24,00 m2 12.122,00 290.928,00

    3 Mengecat kusen Avian SNI-M.6.9 0,18 m2 39.069,50 6.844,98

    4 Mengecat daun jendela Avian SNI-M.6.9 2,81 m2 39.069,50 109.707,16

    5 Mengecat daun pintu Avian SNI-M.6.9 4,80 m2 39.069,50 187.533,60

    6 Mengecat plafond Catylac BOW-K.6+23 138,00 m2 21.440,00 2.958.720,00

    7 Mengecat lisplank kayu Avian SNI-M.6.9 10,40 m2 39.069,50 406.322,80

    7.160.264,53

    XI PEKERJAAN SANITASI

    1 Pasang Instalasi PVC 1/2"m AW SNI-J.6.25 16,00 m' 8.871,00 141.936,00

    2 Pasang saluran air kotor PVC 2" AW SNI-J.6.29 12,00 m' 28.858,50 346.302,00

    3 Pasang Closet jongkok Porselen SNI-J.6.2 2,00 bh 356.029,00 712.058,00

    4 Kran air 1/2" SNI-J.6.35a 4,00 bh 25.085,00 100.340,00

    5 Pasang Floor drain SNI-J.6.36 2,00 bh 29.525,00 59.050,00

    6 Pasang Watertorn 500ltr Pinguin lkp taksir 1,00 bh 815.000,00 815.000,00

    7 Pasang Pompa zimisu gp 125 taksir 1,00 unit 475.000,00 475.000,00

    2.649.686,00

    XII PEKERJAAN PERLENGKAPAN

    1 Pasang engsel pintu Dolpin/Nishio SNI-K.6.5 4,00 bh 7.983,75 31.935,00

    2 Pasang engsel jendela SNI-K.6.6 3,00 bh 7.983,75 23.951,25

    3 Pasang tangan gareng SNI-K.6.9 3,00 bh 7.983,75 23.951,25

    4 Pasang slot SNI-K.6.11 3,00 bh 125.645,00 376.935,00

    5 Pasang grendel jendela taksir 3,00 bh 16.500,00 49.500,00

    6 Pasang papan sekat ruangan taksir 2,00 unit 1.100.000,00 2.200.000,00

    2.706.272,50

    J U M L A H 147.681.564,61

    DIBULATKAN 147.681.000,00

    Seratus empat puluh tujuh juta enam ratus delapan puluh satu ribu rupiah

  • VIII. PENUTUP Demikian proposal Pembangunan TAA Assalaam Somagede ini kami buat

    dengan penuh harap atas keridhoan Allah subhanahu wa ta’ala. Selanjutnya kepada berbagai pihak/instansi terkait, kami sangat mengharapkan bantuan dan dukungannya demi terlaksananya Pembangunan TAA Assalaam Somagede ini baik berupa dana, pikiran, dan tenaga. Atas segala bantuan dan dukungannya kami mengucapkan banyak terima kasih. Dan mudah-mudahan Allah ta’ala akan memberikan balasan yang melimpah.

    Panitia Pembangunan Gedung TAA Assalaam Somagede

    Somagede, 8 Juni 2013 Ketua Sekertaris TTD TTD

    Tursino Budi Haryanto

    Bendahara

    TTD

    Sunaryo

  • REKAPITULASI ANGGARAN BIAYA PEMBANGUNAN GEDUNG SEKOLAH

    TAA ASSALAAM SOMAGEDE Desa Somagede RT 02 RW 01 Kec. Somagede - Banyumas

    JAWA TENGAH

    NO. JENIS PEKERJAAN Jumlah Harga ( Rp ) 1. PEKERJAAN PERSIAPAN 6.131.250.00 2. PEKERJAAN TANAH 2.372.470,00 3. PEKERJAAN PASANGAN PONDASI 9.971.530,56 4. PEKERJAAN PASANGAN BATA/PLESTERAN 39.142.399,30 5. PEKERJAAN PASANGAN LANTAI 17.285.660,12 6. PEKERJAAN RANGKA ATAP DAN ATAP 18.392.912,60 7. PEKERJAAN PASANGAN PLAFOND 16.624.045,60 8. PEKERJAAN BETON BERTULANG 16.551.425,03 9. PEKERJAAN PASANGAN KUSEN 8.693.648,38

    10. PEKERJAAN PENGECATAN 7.160.264,53 11. PEKERJAAN SANITASI 2.649.686,00 12. PEKERJAAN PERLENGKAPAN 2.706.272,50

    JUMLAH TOTAL 147.681.564,61

    DIBULATKAN 147.681.000,00

    Terbilang : ( Seratus empat puluh tujuh juta enam ratus delapan puluh satu ribu rupiah )

  • GAMBAR SARANA PRASARANA

    Foto Lahan

    Dari Selatan

    Foto Lahan

    Dari Utara

    Material

    Batu Pondasi

    Material

    Papan Kayu Jati

  • GAMBAR SARANA PRASARANA

    Foto Papan Nama

    Sementara

    Foto Ruang Kelas

    Sementara

    Foto APE / Alat / Tempat

    Bermain Indor

    Foto APE / Alat / Tempat

    Bermain Outdor

  • GAMBAR DENAH DAN POTONGAN RENCANA GEDUNG BARU

  • GAMBAR 3D RENCANA GEDUNG BARU