anjing golden retriever

Upload: martin-soutihonhalomoan-sibarani

Post on 06-Apr-2018

264 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    1/70

    Anjing Golden Retriever(Versi AKC & The Kennel Club)Oleh Widjajanto (SS 93 Golden retriever)

    Perkin Pusat telah menyetujui peraturanyang mengatur usia minimal pemacakanuntuk trah Golden Retriever dari usia 14bulan (jantan) dan 14 bulan (betina )menjadi 24 bulan (jantan) dan 20 bulan(betina) .per tanggal 26 Febuary 2005melalui surat NO: 0043/SIL.PST/II/2005 .

    Peraturan ini sebelumnya telah diajukanoleh GRCI pusat pada Rapat Munas IXPerkin Pusat pada tanggal 1-2 Desember2004.

    Peraturan ini akan diberlakukan mulaitanggal 1 April 2005 .

    Para penggemar, pencinta, dan pemilikanjing trah Golden Retriever diharapkanuntuk memperhatikan peraturan usia

    pemacakan baru ini untuk menghindarterjadinya kekeliruan dan kerincuhan setelahtanggal 1 April 2005.

    Mengapa Golden Retriever???

    Golden Retriever, dengan penampilan yangglamorous dan selalu ceria telah menjadisalah satu anjing pendamping (manusia)terpopuler di dunia. Kecerdasannya telahmembuat trah ini mudah dilatih menjadi

    anjing yang serba bisa. Menjadi temanberburu, menuntun orang buta, membantupenyandang cacat tubuh hingga orang yangtuli, bahkan menjadi anjing therapy. Selainitu, trah ini juga telah banyak mengukirprestasi dalam kompetisi diberbagai bidang,seperti : Field Trials, Working Trials,Agility dan Obedience. Keindahannya juga

    menjanjikan kesuksesan di Show Ring.Namun di samping semua prestasi di atas,yang paling utama bagi pemiliknya adalahbahwa Golden Retriever merupakan anjingpendamping yang sempurna. Denganpembawaan yang ramah, anjing ini selaluingin menyenangkan pemilik dankeluarganya.

    Warna bulu Golden Retriever senantiasakeemasan bila diterpa sinar, karena itu

    namanya Golden. Namun, tingkat kegelapanwarnanya sangat beragam, mulai dari yangnyaris putih (broken white) hingga yangcoklat kemerahan seperti tembaga. Padaawalnya trah ini dibiakkan untuk temanberburu burung dan unggas liar lainnya.Ketika buruan telah tertembak dan jatuh,maka Golden Retriever akan mengambil danmenyerahkannya kepada tuannya secarautuh. Kemampuan inilah yang menyebabkantrah ini disebut Retriever. Cobalah lemparbola, maka anjing ini akan mengejar danmenangkap serta mengembalikannya kepadaanda.

    Sebagai Working Dog, Golden Retrieverbanyak yang difungsikan sebagai pelacakbarang-barang terlarang seperti narkoba,bom, dll. Banyak pula yang difungsikan

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    2/70

    sebagai anjing pencari dan penolong korbandalam kegiatan Search and Rescue (SAR),seperti dalam kasus runtuhnya bangunanbertingkat akibat gempa maupun oleh bom,seperti dalam kasus 911 ketika gedung WTC

    di New York runtuh akibat ditabrak pesawatoleh teroris.

    Temperamen

    Salah satu alasan utama seseorang memilihanjing pendamping dari suatu trah tertentu,adalah kesesuaian antara temperamenbawaan dari trah tersebut dengantemperamen dan gaya hidup kita sendiri.Golden Retriever adalah anjing yang

    bersahabat, penuh kasih sayang dan sangatsetia kepada pemilik dan keluarganya.Cerdas, mudah dilatih dan selalu ceria,sehingga mudah berkawan dengan binatangpeliharaan yang lain. Trah yang mencintaianak-anak ini tidak akan marah meskipunkita melakukan provokasi kepadanya. Diaselalu hanya ingin menyenangkan kita danmemberikan keceriaan di dalam keluargakita. Golden Retriever pada umumnya jugatidak agresif terhadap anjing asing. Bilaterjadi sebaliknya, kebanyakan justru karenakegembiraannya yang berlebihan bertemudengan teman bermain yang baru. Namunhal itu dapat dengan mudah dikontrol, yaitudengan latihan yang terprogram. Dengantemperamen yang demikian, meskipunseekor Golden Retriever akan memberikanperingatan bila ada orang / mahluk asing, jangan sekali-kali mengharapkan GoldenRetriever sebagai anjing penjaga. Bila andamenginginkan anjing penjaga, carilah trahlain.

    Perawatan

    Golden Retriever adalah anjing yang sangatenerjik, karena itu bila tidak tidak dilatihdengan benar, dia dapat melampiaskankelebihan enerjinya dengan merusak

    perabotan, sandal / sepatu, keset / handuk,gordyn, tanaman, dan sebagainya. Untukmenguras enerjinya, dapat diajak jalan, lariatau main bola, minimal 1 jam perhari. Diaakan amat sangat menikmatinya. Anjing ini

    juga menyukai tempat yang sejuk hinggadingin. Bulunya akan tumbuh lebih lebatditempat yang lebih dingin. Meskipundemikian, faktor genetik, usia dan perawatan juga berperan sekali terhadap kelebatanbulunya. Terlalu sering memandikan anjingGolden, akan menambah banyak bulu yangrontok. Selain itu akan menghilangkanminyak di bulunya, sehingga bulunya akanterlihat kering dan kusam. Gunakanshampoo khusus anjing, karena kulit dan

    bulu anjing memerlukan shampoo denganpH yang berbeda dari rambut dan kulitkepala manusia. Kulit anjing tidakmempunyai pori-pori, karena itu anjing tidakberkeringat. Sebab itu bila anjing kelelahan,akan banyak mengeluarkan air liur. Bilatubuh / bulu anjing hanya kotor dibagiantertentu, cukup dicuci di bagian yang kotorsaja, atau dapat juga ditaburi bedak (dalamkeadaan kering) lalu disisir. Penyisiran rutincukup dilakukan sekali sehari untukmenghindari bulu menjadi kusut. Dalammasa pertumbuhannya sejak kecil, GoldenRetriever memerlukan sosialisasi yang baik.Sosialisasi dan cara pemeliharaan yangkurang baik dapat terbawa dalam bentukpenyimpangan karakternya.

    Club

    Di Indonesia sudah dibentuk klub pecintaGolden Retriever, yaitu GRCI (GoldenRetriever Club Indonesia). Sementara inisudah ada di 2 wilayah yaitu Jakarta danJawa-Barat.

    Standarisasi

    Sangat populernya trah Golden Retrieversebagai anjing piaraan di rumah, karena

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    3/70

    karakter dan perangainya yangmenakjubkan, dicemaskan lama-lama dapatmengurangi kemampuannya sebagai anjingpekerja yang tangguh. Karena itu, semuayang terlibat dalam perkembangan trah ini,

    terutama juri, breeder dan mereka yang sukaberpameran, seyogyanya melihat GoldenRetriever secara utuh; struktur, karakter dankemampuannya menuruti perintah. Untukitulah diperlukan suatu standar sebagai cetakbiru dari trah tersebut.

    Standar Golden Retriever pertama kalidibuat dan ditetapkan di Inggris, di manatrah ini pertama kali ditemukan lebih dari100 tahun yang lalu. Selanjutnya, standar itu

    disebut British Standard.British Standard, yang dikeluarkan oleh TheKennel Club (British), untuk trah ini diakuidan digunakan sebagai acuan olehFederation Cynologique International (FCI),karenanya semua negara Eropa mengacupada standar ini. British Standard ditetapkanpertama kali pada tahun 1913. Setelahmengalami beberapa kali revisi, pada tahun1986 dikeluarkan versi yang dipakai hinggakini. Pada awalnya, Amerika denganAmerican Kennel Club (AKC) nya,menggunakan standar yang sama, namunsetelah sekian tahun mereka mengubahnya.Mereka merinci karakteristik GoldenRetriever secara lebih detail, namun tetapmempertahankan tinggi anjing trah inisesuai British Standard yang pertama. Versiterakhir yang digunakan hingga sekarangdikeluarkan pada tahun 1990.

    Kedua standar inilah yang banyak diikutioleh organisasi-organisasi kinologi diseluruh dunia, termasuk Indonesia.Meskipun kedua standar ini berawal darisumber yang sama, dalam perkembangannyaterjadi beberapa perbedaan. Disamping itu,interpretasi masing-masing individu yangturut menentukan standar, bisa berbeda.

    Sehingga pada akhirnya terbentuk dua aliranutama tipe Golden Retriever, yaitu : Britishline dan American line. Perkin, sebagaisalah satu organisasi kinologi di Indonesia,di mana banyak pemilik Golden Retriever

    menjadi anggotanya, secara formal bernaungdi bawah FCI. Namun, dalam kenyataannya,pemilik Golden Retriever anggota Perkinmempunyai selera yang beragam. Sebagianmenyukai British line, namun sebagianlainnya lebih menyukai American line.

    Untuk mengakomodasi kebutuhan keduakelompok pecinta Golden Retriever ini,kedua standar tersebut telah disadur berikutini.

    Standar AKC (American Kennel Club,1990)

    Penampilan Umum dan Karakteristik :

    Simetri, aktif, bertenaga, sehat dan kuat,proporsional, menunjukkan ekspresi yangbaik, memiliki kemauan keras, tanggap danpercaya diri. Sebagai anjing berburu,seyogyanya dipamerkan dalam kondisi kerja

    keras. Perhatian utama harus diberikanuntuk tampilan umum, keseimbangan,pergerakan dan fungsinya.

    Kesalahan : Setiap penyimpangan darikondisi ideal di atas harus dianggap sebagaikesalahan dengan tingkat yang sesuaidengan pengaruhnya terhadap fungsi trah iniatau penyimpangannya terhadap karaktertrah ini.

    Ukuran, Proporsi dan Substansi :Tinggi anjing jantan 23 -24 inci (58,5 - 61cm), diukur pada ujung atas tulang bahu(withers). Tinggi anjing betina 21,5 - 22,5inci (54,5 - 57 cm). Penyimpangan >1 inci(2,5 cm) dari standar harus dipenalti secara

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    4/70

    proporsional, sedangkan penyimpangan >1inci harus didiskualifikasi.

    Panjang anjing, diukur dari tulang dadaterdepan hingga titik terbelakang pada

    pantat, sedikit lebih dibandingkan tingginya,dengan perbandingan 12 : 11. Berat anjingjantan 65 - 75 pon (29,5 - 34 kg) dan anjingbetina 55 - 65 pon (25 - 29,5 kg).

    Kepala, Mata, Telinga dan Moncong :

    Batok kepala (skull) lebar, bila dilihat daridepan maupun samping sedikit melengkung,dengan tulang kening (forehead) dan ujungbelakang batok kepala (occiput) tidak

    menonjol. Stop terlihat jelas, namun tidakterlalu tajam. Wajah depan (foreface, daristop hingga ujung moncong) lebar,panjangnya hampir sama dengan batokkepala. Moncong lurus, menyambung mulusdan kuat ke tengkorak. Dilihat dari atas,sedikit melebar di dekat stop dibandingkandi ujungnya. Tidak ada masalah denganbibir samping yang menggantung.Pencukuran kumis diperbolehkan, namuntidak memberi nilai tambah.

    Mata mengekspresikan persahabatan dankecerdasan, berukuran sedang denganlingkaran berwarna gelap di sekelilingnya.Kedua mata terpisah dengan jarak yang baikdan berada cukup dalam di kelopaknya.Warna lebih disukai yang coklat gelap,namun coklat sedang masih diperbolehkan.Bentuk mata sipit dan segitiga mengurangiekspresi yang benar dan harus disalahkan.Bagian putih bola mata tidak terlihat bilaanjing melihat lurus ke depan. Anjing yangmenunjukkan abnormalitas fungsi kelopakatau bulu mata (seperti : trichiasis,entropion, ectropion atau distichiasis) harusdikeluarkan dari ring.

    Telinga agak pendek, sisi depannyamenggantung dengan enak pada posisi di

    belakang dan tepat di atas mata, serta jatuhdekat pipi. Bila ditarik ke depan, ujungtelinga tepat menutup mata. Telinga yangmenggantung rendah seperti jenis houndharus disalahkan.

    Hidung berwarna hitam atau coklat, namunwarna yang memudar dimusim dingin bukanhal yang serius. Hidung berwarna pink atauyang kekurangan pigmen harus disalahkan.

    Gigi menggunting (scissors bite), dimanasisi luar gigi seri bawah tepat menyentuh sisidalam gigi seri atas. Gigitan undershot (gigiseri bawah lebih maju daripada gigi seriatas) atau overshot (gigi seri atas jauh terlalu

    maju daripada gigi seri bawah) harusdidiskualifikasikan. Gigi seri tidak teraturatau gigi seri atas dan bawah ujung-unjungnya tepat saling sentuh (level bite)tidak disukai, tapi kondisi ini bukanlahundershot atau overshot. Gigi harus lengkap.Gigi terlalu renggang merupakan kesalahanserius.

    Leher, Topline dan Badan

    Lehernya mempunyai panjang yang sedang,menyambung secara gradual denganpundak, memberi tampilan kekar danberotot. Tidak ada lipatan kulit di bawahleher.

    Garis punggung kuat dan mendatar daripundak (withers) serta sedikit menurun dibagian belakang (croup), pada posisi berdiridiam maupun bergerak. Garis punggungyang turun secara menerus dari pundak kebelakang, melengkung ke atas ataupun kebawah, punggung belakang (croup) yangdatar atau turun terlalu curam, harusdisalahkan.

    Badan seimbang, tidak panjang dan tebal didada (deep). Dada di antara kaki depan,paling tidak selebar kepalan tangan pria

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    5/70

    dengan dada depan (forechest) mengembangdengan baik. Dada bawah (brisket)mencapai siku depan (elbow). Rusukpanjang dan mengembang dengan baik, tapitidak seperti lontong, serta memanjang

    dengan baik ke bagian belakang.Pinggangnya pendek, berotot, lebar dantebal dengan sedikit lekukan ke dalam.Bentuk badan yang lurus tanpa lekukanpinggang, dada yang sempit, brisket yangkurang turun atau lekukan pinggang yangberlebihan, harus disalahkan.

    Ekor

    Ekor menyambung ke badan dengan baik,

    tebal dan berotot di pangkalnya,menyambung secara mulus dengan garispunggung. Bila ke bawah, tulang ekormencapai siku belakang (hock), tidak lebihrendah. Melambai dengan ceria, posisimendatar atau sedikit melengkung ke atas;tidak melingkar hingga di atas punggungatau melipat ke bawah diantara kedua kakibelakang.

    Bagian Depan

    Berotot, terkoordinasi baik dengan bagianbelakang dan mampu bergerak bebas.Tulang pundak-nya panjang dan menumpudengan baik di mana sisi atasnya (padawithers) saling berdekatan. Lengan ataskurang lebih sama panjang dengan tulangpundak, sedemikian sehingga sikunya tepatberada di bawah ujung atas tulang pundakdan merapat ke tulang rusuk. Batang kaki,dilihat dari depan, lurus dengan tulang yangbagus tapi tidak sampai kasar. Pastern(antara lengan bawah dan telapak kaki)pendek dan kuat, sedikit condong tanpakesan lemah. Declaws (kuku ke lima yangtumbuh di belakang pastern) boleh dibuang,namun biasanya dibiarkan saja.

    Telapak kaki berukuran sedang, bulat,kompak, tebal, dengan ruas-ruas yang baik.Bulu yang berlebihan bolehdigunting/dirapikan agar menampilkanukuran dan bentuk telapak kaki yang

    sebenarnya. Bentuk kaki bebek (jari-jarimenyebar) atau kaki kelinci (jari-jari terlalupanjang) harus disalahkan.

    Bagian Belakang

    Lebar dan berotot kuat. Profil garispunggung belakang (croup) sedikitmenurun; tulang panggul (pelvis) turun lebihcuram, sekitar 30 derajat terhadaphorizontal. Pada posisi berdiri tegak alami

    (natural stance), tulang paha atas (femur)membentuk sudut hampir 90 derajat dengantulang panggul; sisi depan paha (stifle)membentuk kurva yang baik; siku belakang(hock) bertumpu dengan baik di atas pasternbelakang yang pendek dan kuat. Telapakkaki seperti kaki depan. Batang kaki lurusbila dilihat dari belakang. Batang kakibengkok ke dalam (cow hock), bengkok keluar (spread hock), dan sikunya terlalu tajamsehingga sisi depannya membentuk garisseperti sabit/celurit (sickle hock), harusdisalahkan.

    Bulu

    Tebal dan bersifat menolak air (waterrepellent) dengan bulu bagian dalam(undercoat) yang baik. Bulu luar tertanamkuat dan mudah rapi kembali dengansendirinya, tidak kasar maupun lembut,rebah merapat ke badan; boleh lurus ataubergelombang. Bulu dasi, di depan leher dandada (ruff), tidak dipotong; sisi belakanglengan dan sisi bawah tubuh berbulu jumbai(feathering) sedang; sisi depan leher,belakang paha dan bawah ekor berbulu jumbai lebih lebat (ruff and feathering).Kepala, punggung telapak kaki dan sisidepan batang kaki berbulu pendek dan rata.

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    6/70

    Bulu yang panjang berlebihan, botak, lemasdan lunak, kurang disukai. Telapak kakiboleh dirapikan dan digunting bulunya, tapibentuk alamiahnya tidak boleh diubahdengan pemangkasan.

    Warna

    Aneka warna keemasan dengan beragamtingkat kegelapan. Bulu jumbai biasanyaberwarna lebih muda dari bulu di bagianlain. Kecuali ubanan atau memutihnya buluwajah atau badan karena usia, setiap bercakputih selain beberapa lembar rambut putih didada, harus dipenalti sesuai luasnya bercak.Warna yang terang jangan dirancukan

    dengan bercak putih. Warna dominan yangekstrim pucat atau ekstrim gelap, kurangdisukai. Kelonggaran harus diberikan untukanakan berwarna pucat yang berprospekmakin menua seiring dengan usianya. Setiapbercak hitam atau warna asing lainnya yangterlihat, merupakan kesalahan serius.

    Gaya Berlari (Gait)

    Ketika berlari, gerakannya bebas, lancar,

    bertenaga dan terkoordinasi dengan baik,menunjukkan langkah yang bagus. Dilihatdari posisi manapun, batang kaki tidakbengkok ke dalam maupun ke luar, telapakkaki tidak saling silang atau bertabrakan.Bila kecepatan bertambah, telapak kakicenderung saling mendekat ke arah pusatkeseimbangan. Dalam pameran, dianjurkanmenggunakan tali yang longgar agardiperoleh langkah yang benar.

    Temperamen

    Bersahabat, dapat dipercaya dan diandalkan.Sikap bermusuhan atau tidak ramahterhadap anjing atau orang asing dalamsituasi normal, atau tanpa sebab yang jelasmenunjukkan ketakutan atau kecemasan,bukanlah sifat Golden Retriever. Sikap

    demikian harus dipenalti sesuai tingkatkeseriusannya.

    Diskualifikasi

    1.Penyimpangan tinggi badan lebih dari satuinci terhadap standar.

    2.Gigitan yang undershot atau overshot.

    Standar The Kennel Club (British),(1986)

    Penampilan Umum : Simetri, seimbang,aktif, bertenaga, lincah; dapat diandalkandengan ekspresi yang baik.

    Ukuran : Tinggi pada withers : Anjingjantan 56 - 61 cm (22 - 24 inci); Anjingbetina 51 - 56 cm (20 - 22 inci).

    Kepala : Seimbang, dengan lekuk liku yangbaik, batok kepala lebar tanpa kesan kasar;menyambung mulus dengan leher; moncongkuat, lebar dan tebal. Panjang wajah depan(foreface) kurang lebih sama denganpanjang dari stop yang baik hingga ujung

    belakang batok kepala (occiput). Hidunghitam lebih disukai.

    Mata : Coklat gelap, terpisah dengan posisiyang baik, dikelilingi lingkaran berwarnagelap.

    Telinga : Berukuran sedang, menggantunghampir setinggi mata.

    Mulut : Rahang kuat, dengan gigitan

    menggunting yang sempurna, teratur danlengkap, yaitu gigi atas menangkup rapatdidepan gigi bawah dan tertanam baik dikedua rahangnya.

    Leher : Panjangnya pas, bersih (dari lipatankulit di bawah leher) dan berotot.

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    7/70

    Badan : Seimbang, pendek, tebal di bagiandada. Rusuk mengembang dengan baik.Garis punggung datar.

    Ekor : Menyambung datar dengan

    punggung, panjangnya mencapai sikubelakang (hock), tanpa melingkar diujungnya.

    Bagian Depan : Batang kaki depan lurusdengan tulang yang baik, pundak menumpudengan baik, tulang pundaknya panjangdengan lengan atas sepanjang tulangpundak, sedemikian sehingga posisi batangkaki depan tepat di bawah badan. Siku-sikumenyambung dengan pas.

    Telapak Kaki : Bulat dan seperti kakikucing.

    Bagian Belakang : Pinggang dan batangkaki belakang kuat serta berotot, pahabawah (second thigh) bagus, lekukan sisidepan paha (stifle) baik. Siku belakang(hock) menumpu dengan baik, lurus biladilihat dari belakang, tidak bengkok kedalam maupun ke luar. Siku yang bengkok

    ke dalam (cow hock) sangat tidak disukai.Bulu : Lurus atau bergelombang denganbulu jumbai yang bagus; bulu dalam tebaldan tahan air.

    Warna : Keemasan atau krem dalam semuatingkat kegelapan, asalkan bukan merah ataumahoni. Beberapa helai rambut putih didada diperbolehkan.

    Gaya Berlari / Pergerakan : Penuh tenagadengan tendangan yang bagus. Lurus danbenar depan maupun belakang. Langkahnyapanjang dan bebas tanpa kesan sepertilangkah tegap (hackney) pada kaki depan.

    Temperamen : Baik, bersahabat danpercaya diri.

    Karakteristik : Mudah diperintah, cerdasdan mempunyai kemampuan kerja bawaan.

    Kesalahan : Setiap penyimpangan daributir-butir di atas harus dianggap kesalahan,

    dan tingkat keseriusannya harus dilihatsecara proporsional.

    Catatan : Anjing jantan harus mempunyaidua buah pelir / testikel yang jelas normaldan sepenuhnya turun kekantungnya.

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    8/70

    Siapa Bilang PunyaAnjing Ngerepotin??

    Oleh. Selviana (Locust Chihuahuas Kennel)Pada era yang sangat sibuk, banyak sekaliorang stress karena keadaan di lingkungansekitarnya. Untuk menghilangkan haltersebut, orang membutuhkan relaksasi diripada jam santai, misalnya pada saat pulangkerja atau weekend. Ada berbagai macambentuk untuk merelaksasi diri, contohnyamemelihara anjing.

    Memelihara anjing merupakan salah satuhobi yang dapat menghilangkan stress,karena anjing merupakan binatang yang lucuserta setiap individunya memilikikepribadian yang unik. Walaupun demikian,tidak sedikit orang menganggap bahwaanjing merupakan binatang yang kotor, liar,perusak, dan pembawa kuman penyakit,serta memiliki anjing merupakan hal yangsangat merepotkan. Atau bagi pemula yangsebenernya senang dengan binatang

    kemudian membelinya, namun setelahmembeli merasa menyesal karena takuttidak bisa memelihara takut diimbaspenyakit, takut repot, ataupun takut akanhal-hal lain. Perlu diketahui, bahwa haltersebut tidak seluruhnya benar.

    Memelihara anjing memang kelihatan repot,karena kecenderungan orang lebih gemarmemelihara anjing yang berukuran besaratau anjing kecil yang berbulu lebat. Padahalkita tahu, bahwa banyak sekali jenis pilihananjing ras. Maka untuk mengantisipasikerepotan tersebut, sekarang ini orang lebihmemilih untuk memelihara anjing yangkecil, berbulu pendek, serta tidak terlaluribut. Ras anjing tersebut adalah Chihuahua.Chihuahua berasal dari Mexiko danmerupakan ras terkecil di dunia. Terdapat

    dua tipe pada ras Chihuahua, yaituChihuahua dengan bulu pendek sertaChihuahua dengan bulu panjang. Sekarang jenis anjing ini banyak sekali diminati diIndonesia karena perawatannya yang sangat

    mudah. Jadi anggapan bahwa memeliharaanjing merupakan kegiatan yangmerepotkan, sudah dapat diatasi.

    Perlu diketahui, bahwa anjing ras murnimemiliki daya tahan tubuh yang tidak sekuatdaya tahan tubuh anjing campuran. Olehkarena itu perlunya perawatan yang telitiuntuk memperkuat daya tahan tubuh anjingterhadap berbagai penyakit yang dapatberakibat fatal bagi kesehatannya, yaitu

    dengan cara divaksin secara teratur sesuaiaturannya. Namun vaksin tidak menjaminanjing 100% tidak akan terjangkitpenyakit. Selain harus divaksin, anjing jugaharus diberi perawatan lain, misalnyadimandikan dan diberi makan secara teraturdengan menggunakan produk khusus untukanjing serta membersihkan lingkungansekitarnya untuk menghindari kuman-kumanpenyakit, agar kita yakin bahwa anjing yangkita pelihara benar-benar sehat dan terbebasdari penyakit. Karena jika anjing terkenakuman penyakit, maka orang yang tinggalbersama anjing tersebut secara langsungmaupun tidak langsung akan terimbas daridampak kuman yang diidapnya.

    Paradigma bahwa anjing merupakan sumberpenyakit haruslah diubah, karena sebenarnyamanusia adalah sumber penyakit bagi anjingkarena anjing memiliki antibodi yang lebihrentan daripada manusia. Jadi jika anjingmengalami sakit yang dapat disebar kepemelihara, hal tersebut mungkin saja terjadidikarenakan oleh kelalaian pemelihara yangtidak merawat anjing peliharaan tersebutdengan tidak telaten.

    Berikut ini merupakan cara pemeliharaananjing ras Chihuahua:

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    9/70

    1.Semua anjing dengan berbagai jenis raspasti akan mengalami pergantian bulu, dimana pergantian bulu akan menyebabkankerontokan. Chihuahua merupakan anjingyang berbulu tipis, sehingga tidak

    dibutuhkan perawatan bulu yang sangatserius. Jika anjing Chihuahua yang kitapelihara sedang mengalami hal tersebut, kitatidak perlu kuatir, cukup dengan menyikatbulu yang masih melekat pada tubuhnyadengan menggunakan sikat khusus agar buluyang rontok tersebut dapat menempel padasikat dan dapat terangkat secara menyeluruh.

    2.Anjing sebaiknya dimandikan kuranglebih dua minggu sekali dengan

    menggunakan shampoo khusus untuk anjingyang memiliki pH 7.5 sesuai dengan pHkulit pada anjing. Perlu diketahui, bahwa pHkulit pada anjing berbeda dengan pH kulitpada manusia.

    3.Selain perlu dimandikan, kesehatankuping, mata, dan gigi juga harusdiperhatikan. Umumnya, mata pada anjingyang sudah berusia kategori tua, akanmegalami katarak. Hal tersebut tidak dapatdihindari.

    Kesehatan gigi juga harus dijaga. Untukmenghindari karang gigi, maka gigi padaanjing sebaiknya rajin disikat denganmenggunakan odol khusus atau dibersihkan.Karang gigi yang terlalu banyak akanmenyebabkan akar pada gigi menjadi tidakkuat, sehingga gigi menjadi lebih mudahtanggal. Selain itu, karang gigi juga dapatmengganggu kesehatan pada anjing karenamerupakan kumpulan bakteri, di manabakteri tersebut dapat masuk ke dalam tubuhbersama dengan makanan yang dimakanoleh anjing.

    4.Berikan Chihuahua yang berusia satubulan ke atas makanan berupa dogfoodkering yang dapat memenuhi nutrisi yang

    dibutuhkan anjing. Dogfood dapat diperolehdi supermarket maupun di pet shop.

    Chihuahua yang berusia satu sampai dengantiga bulan harus lebih sering diberi makan

    yaitu lima kali sehari dengan menggunakandogfood kering untuk puppies yang dibasahidengan air minum. Untuk Chihuahua yangberusia tiga sampai dengan enam bulan,diberikan dogfood for puppies kering yangtidak dibasahi. Pemberian makan sebaiknyadilakukan sebanyak empat kali sehari.Selanjutnya pemberian makan dapatdikurangi secara perlahan menjadi tiga kalisehari sampai anjing Chihuahua berusia satutahun. Ketika anjing Chihuahua sudah

    berusia lebih dari satu tahun, makapemberian makan dapat dilakukan sebanyakdua kali sehari dengan menggunakandogfood for maintenance.

    Khusus anjing betina yang sedang hamilatau menyusui harus diberikan dogfood forpuppies, karena dogfood for puppiesmengandung kadar protein yang jauh lebihbanyak daripada dogfood for maintenance.

    Jangan biarkan anjing makan terlalu banyak,karena jika anjing menjadi kegemukan makadapat berbahaya bagi kesehatan jantungnya.Sebaiknya anjing tidak diberi makan hatiayam sebab dapat mengakibatkan sakitginjal.

    5.Pemberian vaksin juga wajib diperhatikanuntuk membentuk dan memperkuat dayatahan tubuh. Berikut ini adalah aturanpemberian vaksin yang dianjurkan:

    a. Usia 6-8 minggu : vaksinasi Distemperdan Parvovirus

    b. Usia 10-12 minggu : vaksinasiParainfluenza dan Bordetella

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    10/70

    c. Usia 14-16 minggu : vaksinasi Distemper,Hepatits, Leptospirosis, dan Parvovirus

    d. Usia 20 minggu : vaksinasi Distemper,Hepatitis, Leptospirosis, Parvovirus, dan

    RabiesSelanjutnya vaksinasi pada point d diulangsetiap tahun guna mempertahankan dayatahan tubuh terhadap kuman penyakit.Setiap kali akan melakukan vaksinasi, anjingharus diberikan obat cacing empat sampailima hari sebelumnya. Obat cacing harusdiberikan untuk menghindari anjing daricacingan karena apabila anjing cacingan,staminanya akan turun. Jika stamina turun

    dan anjing tetap diberi vaksin, maka haltersebut akan membahayakan bagikondisinya. Jadi untuk melakukan vaksin,kondisi anjing harus benar-benar sehat.

    Bagi yang ingin memelihara anjing namuntidak mau repot, peliharalah anjing rasChihuahua. Anjing jenis ini tidakmemerlukan perawatan khusus, karenaukuran tubuhnya yang kecil, bulunya yangtidak terlalu tebal, serta makannya pun

    sedikit.

    Tips Merawat AnjingYang Baru DibeliOleh Bobby Sant

    Saat-saat yang menyenangkan tiba ketikarumah anda kedatangan anggota keluarga

    yang baru yaitu seekor anak anjing yangmungil dan lucu. Semua hal yang terbaikdiberikan kepadanya. Tetapi beberapa harikemudian timbul masalah yang sangatmengganggu pikiran anda. Anak anjingkesayangan anda tidak mau makan, stress,mencret , dll.

    Oleh karena itu untuk menghindari hal-haldiatas, ikuti tips berikut ini:

    1. Setelah anjing yang baru anda belitiba dirumah, taruh dia ditempat

    yang tenang. Jangan ajak mainterlebih dahulu dalam 2-3 jam.Biarkan dia beradaptasi denganlingkungan yang baru.

    2. Jangan langsung diberi makan, halini sering dilakukan oleh pemilikanjing baru. Anakan anjing yangbaru tiba dirumah baru jika dalamkondisi sehat pasti akan langsungmakan makanan yang diberikanwalaupun dia masih stress.

    Sebaiknya diberi makan 12 jamsetelah anjing itu tiba dirumah.Anjing yang langsung diberi makanpada saat dia datang biasanya akanmuncul masalah beberapa harikemudian, seperti mogok makan.

    3. Berikan makanan yang secukupnya,jangan terus diberi makan jika porsiyang diberikan sudah habis. Anakananjing yang sehat pasti akanmenghabiskan makannya berapabanyakpun yang ada sampaiperutnya penuh. Kebanyakan makanmenyebabkan mencret.

    4. Anjing yang baru (berapapunusianya) jangan dimandikan ataudiberi vaksinasi minimal 1 minggusejak dia datang.

    5. Anakan anjing yang baru pasti akanmenangis dalam beberapa hari. Biladia sedang menangis, biarkan saja.Hal ini akan berlangsung sekitar 2-3hari.

    6. Cek kesehatan anjing yang baru andabeli ke dokter hewan.

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    11/70

    Kelainan-kelainanGenetik Pada Trah

    Golden RetrieverOleh: Juniarti Santoso (SS 93 Golden

    Retriever Kennel)

    Mayoritas anjing dari segala trah (termasukyang campuran) dapat hidup lama dan sehatbila dipelihara dengan benar dandikontrolkan secara rutin ke dokter hewan.Namun demikian, setiap anjing bisa sajamenjadi korban dari berbagai kelainan yangdideritanya, seperti manusia saja, yang dapatdisebabkan oleh sekedar jerawat hinggavirus penyakit, dari alergi hingga penyakit

    kanker, dan sebagainya. Tambahan pula,setiap trah anjing mempunyai kelainan-kelainan genetiknya sendiri; sebagian hanyaringan, sebagian lagi menimbulkangangguan fungsi (organ atau anggota tubuh),dan lainnya bahkan dapat berakibat fatal.Sebagian menunjukkan sifat genetik yangsangat jelas dan lainnya hanya sekedar

    tendensi terjadi pada keluarga sedarah. TrahGolden Retriever tidak terkecuali, bahkankelainan-kelainannya justru berlipat gandaseiring dengan popularitasnya yangdemikian luas sehingga otomatis juga

    meningkatkan pembiakan yang dilakukansecara serampangan. Kegagalan untuk men-screening kelainan-kelainan ini (denganseleksi anjingnya) sebelum dibiakkan seringmengakibatkan pelipat-gandaan gen-genyang tidak disukai, dan akibatnya akanmengecewakan dan merepotkan pemilik /pembeli serta menimbulkan ketidak-nyamanan bagi si penderitanya, yaitu sanganjing. Berikut ini beberapa kelainan genetikyang umum dijumpai pada trah Golden

    Retriever.Hip Dysplasia (HD)

    Istilah Hip Dysplasia berarti formasipersendian pangkal paha (hip joint) yang jelek, dan menggambarkan suatu penyakitdalam masa perkembangan pada anjing-anjing muda dari berbagai trah. Hip jointsyang tidak baik merupakan kasus umumpada trah besar, dan hip dysplasia dapatmenjadi hambatan serius pada setiap anjingyang dilatih untuk kegiatan dengan aktivitastinggi. Hip dysplasia adalah suatu kelainangenetik yang mempunyai banyak faktordalam cara penurunannya. Kemunculan darikelainan genetik ini dapat dipicu oleh faktor-faktor lingkungan, seperti perubahan nutrisi,exercise dan pengalaman buruk (trauma).Secara alami, daya waris HD moderat saja,maksudnya, formasi hip joint dapat jugadibentuk oleh faktor-faktor lingkunganseperti kelebihan nutrisi, pertumbuhan yangterlalu cepat, dan trauma tertentu selamamasa pertumbuhan tulang. Bila dipilah-pilahsecara quantitatif, kondisi hip joint dapatdiklasifikasi dari baik hingga jelek dengansegala tingkatan diantaranya.

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    12/70

    Tanda-tanda HD tidak dapat dideteksi padaanakan yang masih kecil, tetapi biasanyamuncul dalam masa pertumbuhan yangcepat antara usia 4 hingga 9 bulan. Tanda-tanda dari penyakit ini dapat bervariasi amat

    luas, dari yang sekedar kurang teraturlangkahnya hingga yang sama sekali tidakdapat melangkah dengan benar. Perbaikan,bahkan hingga tampak seolah normal, dapatterjadi seiring dengan usia yang makindewasa yang menyebabkan makin stabilnyapersendian, meredanya peradangan, danmenguatnya struktur otot. Namun demikian,anjing yang menngidap HD biasanya akanmengalami peradangan sendi pada suatu saatnanti dalam hidupnya.

    Di Amerika, penilaian diagnostik dapatdiperoleh dengan mengirimkan foto X-rayke Orthopedic Foundation for Animals(OFA) atau Synbiotics (PennHIP, ThePennsylvania Hip Improvement Program).Meskipun keduanya menggunakan prosedurpenilaian yang agak berbeda, GRCAmengakui keduanya dan menganjurkansemua breeder Golden Retriever agarmematuhi aturan kesehatan hip untukanjing-anjing yang akan dibiakkan.

    Anjing yang mengidap HD sebaiknya tidakdigunakan untuk breeding, melainkandibiarkan saja menjalani kehidupan yangpanjang, bahagia dan berguna. Pada faseakut, dokter hewan dapat saja menyarankanistirahat dan menjalani perawatan yangmenunjang. Exercise ringan dan teratur,menjaga berat badan, dan mungkin denganobat-obatan anti peradangan, akanmembantu dalam penanganan radangpersendian yang berkaitan dengan HD padaanjing yang sudah berumur. Banyak anjingGolden Retriever pengidap HD tidakmenunjukkan gejala apapun, sampai ketikausianya 7 atau 8 tahun saat mana kondisiototnya mulai menurun dan radangpersendian dan pelapukan dan cedera pada

    sendi tersebut menjadi lebih nampak. Caraoperasi juga dapat dilakukan untukmengurangi rasa sakit akibat HD.

    Golden Retriever dan trah-trah retriever

    lainnya sering kali mempunyai bataskemampuan menahan sakit yang tinggi, dantidak menunjukkan tanda-tanda kesakitansaat mana trah-trah lainnya mungkin sudahmerasa sangat tidak nyaman. Foto X-raytidak selalu memberi petunjuk apa yangdirasakan oleh anjing anda, karena banyakGolden Retriever pengidap HD sama sekalitidak menyadari bahwa mereka mempunyaimasalah.

    Penyakit MataKatarak turunan adalah kelainan mata yangumum terjadi pada trah Golden Retriever.Katarak sendiri didefinisikan sebagai segalaketidak-jernihan pada lensa mata. Palingtidak satu jenis katarak turunan akan munculdi usia-usia awal pada anjing GoldenRetriever yang mengidapnya, dan kondisi inidapat mengganggu penglihatan si anjing,bahkan sebagian berlanjut makin memburuk

    hingga kehilangan penglihatan sama sekali.Ada pula jenis katarak bukan turunan yangkadangkala terjadi.

    Di Amerika, untuk menentukan apakahkatarak tersebut bersumber dari suatu faktorgenetik atau bukan diperlukan pengujianoleh suatu panel dokter hewan spesialis matayang diakui. Bila ada keraguan mengenaistatus katarak tersebut, maka si anjing samasekali tidak direkomendasi untuk dibiakkan.

    Beberapa keturunan Golden Retrievermembawa gen-gen penyebab CentralProgressive Retinal Atrophy (CPRA), yangsecara cepat menyebabkan kemunduranfungsi retina mata untuk menerima cahaya,dan dapat berakibat hingga kebutaan totalpada usia relatif muda. Ada juga kelainan-

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    13/70

    kelainan mata yang lain, seperti RetinalDysplasia, yang perlu dipertimbangkan bilaanjing akan dibiakkan.

    Kelainan-kelainan kelopak mata dan bulu

    mata juga dapat terjadi pada trah ini;sebagian merupakan kelainan turunan, danlainnya karena faktor-faktor lain. Entropiondan Ectropion adalah kelainan berupamelipatnya kelopak mata ke arah dalam ataukeluar. Trichiasis dan Distichiasis adalahkelainan di mana bulu mata atau bulu biasa(dekat mata) yang menyentuh danmenyebabkan iritasi mata. Tindakan operasimungkin diperlukan untuk memperbaikinya,dan walaupun ini hanya masalah ringan,

    anjing demikian sebaiknya tidak dibiakkan.AKC (American Kennel Club) melaranganjing demikian ikut pameran yangmenganut aturan AKC. Di Amerika,pengujian atas anjing-anjing yang dibiakkanharus dilakukan setiap tahun, sampai usiapaling tidak 8 tahun bahkan lebih, karenakelainan-kelainan mata turunan dapatmuncul setiap waktu sepanjang usia anjing.Pengujian harus dilakukan oleh suatu paneldokter hewan spesialis mata yang diakui,yang mempunyai peralatan dan mendapatpelatihan khusus untuk menguji mata anjingsecara benar.

    Penyakit Jantung

    Penyakit jantung turunan, pada umumnyaSubvalvular Aortic Stenosis (SAS),diketahui terjadi pada trah Golden Retriever.Di Amerika, semua anjing yangkemungkinan akan dibiakkan harus diujioleh suatu panel dokter hewan spesialisjantung yang diakui. Bila suatu suara samar-samar terdeteksi melalui pemeriksaandengan stetoskop, ada test-test diagnostiktambahan yang dapat direkomendasikan.Meskipun hasil test tersebut negatif, tidakberarti anjing tersebut bebas dari penyakit

    jantung, karena beberapa kasus ringan tetapibersifat menurun mungkin tidak terdeteksikecuali dengan jalan autopsi (bila anjingtiba-tiba mati). Binatang dengan penyakitjantung turunan tidak boleh dibiakkan.

    Ada beberapa kelainan tambahan sepertiHypothyroidism, Seizure Disorders danKetidak-teraturan Orthopedic lainnya, yangtidak dilakukan screening-nya pada trahGolden Retriever di Amerika. Hal inikemungkinan karena standar pengujian yangdiakui belum ada atau karena jarang terjadipada trah Golden Retriever

    Tips MemilihDogfoodOleh Bobby Sant.

    1. Kadar protein:

    Usahakan memilih dogfood yang memilikikadar protein kurang dari 30%. Di Negaratropis seperti Indonesia, anjing tidakmemerlukan protein yang tinggi. Kelebihanprotein akan mengakibatkan gatal-gatal,tulang kaki bengkok seperti kekurangankalsium, batu ginjal, dll.

    2. Kadar lemak:

    Kadar lemak yang paling baik untuk anjing

    di Negara kita berkisar 12%- 20%. Untukanjing yang pencernaannya kurang baik,suka mencret sebaiknya dipilih dogfoodyang berkadar lemak rendah.

    3. Jangan terpengaruh promosi yangberlebihan dari dogfood dengan merekterkenal. Karena belum tentu cocok

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    14/70

    walaupun menggunakan merek terkenal.Berikan anjing kesayangan kita dogfoodyang terbaik dan paling cocok untuknya,walaupun bukan merek terkenal.

    4. Pilih dogfood yang tanggal kadaluarsanyamasih lama.

    5. Kunjungi website dogfood tersebut.

    6. Masa percobaan sekitar 2 minggu, jikadalam 2 minggu tidak terlihat adanyagangguan berati dogfood tersebut cocok.

    Kualitas DogFoodOleh Bobby Sant

    Di kemasan dog food biasanya terdapattulisan-tulisan yang menjelaskan isi dankualitas dog food tersebut. Ada yangbertuliskan premium atau super premium.Beberapa produk dipasaran yang tidakterkenal bertuliskan super premium padahaldog food dengan merek terkenal tidakmenuliskan kata premium atau superpremium pada kemasannya. Untukmengetahui kualitas dog food tersebutapakah kualitas grocery (biasa), premium,atau super premium biasanya denganmelihat bahan-bahan baku yang digunakan

    untuk membuat dog food tersebut.

    Grocery Quality .

    Biasanya, dog food yang berkualitas grocery

    tidak akan menulis kata Grocerypada kemasannya. Grocery dog food berartidog food dengan kualitas biasa yang banyakdijual di supermarket atau minimarket. Dogfood berkualitas grocery kebanyakanmemakai bahan dasar utama dari beras,sereal, jagung, dan kedelai. Bahan bakuprotein diambil dari telur, tepung tulang,darah hewan, dan produk samping (by-product) dari hewan lainnya seperti usus,hati, dan jeroan lainnya. Produk pada

    kualitas ini biasanya masih memakai bahanpengawet kimia dan bahan perasa kimia.

    Premium Quality.

    Dog food dengan kualitas premium sudahmemakai bahan dasar utama dari daginghewan dan produk sampingannya (by-product) seperti daging ayam, daging sapi,daging unggas (burung, bebek, dan unggaslainnya), ikan, telur dan sebagainya. Untuk

    bahan dasar karbohidrat masih memakai jagung dan kedelai selain beras . Dog foodkualitas premium kebanyakan sudah tidakmenggunakan zat perasa kimia. Untukmenggantikan zat perasa kimia biasadigunakan perasa dari produk alami sepertikeju kering, tepung telur dan lainsebagainya. Kandungan vitamin dan mineralsudah mencukupi kebutuhan nutrisi seekoranjing sehingga tidak diperlukan makanantambahan lainnya. Bahan pengawet yangdigunakan biasanya memakai lemak hewan ,vitamin C dan vitamin E. Untuk di Indonesia, beberapa produsen atau importir dog foodmenetapkan peraturan untuk menjual produkini hanya di pet shop atau di klinik hewansaja.

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    15/70

    Super Premium Quality.

    Bahan-bahan yang digunakan untukmembuat dog food dengan kualitas superpremium biasanya menggunakan bahan

    makanan yang memiliki standarisasikesehatan dan kualitas yang sama digunakanoleh manusia (human grade). Seperti dagingayam hanya digunakan daging dari dadanyasaja (chicken breast) yang kandunganlemaknya paling sedikit. Produk sampinganseperti tulang , jeroan, darah, bulu, dansebagainya tidak lagi digunakan dalamproduk ini. Bahan-bahan lainnya yang dapatmemicu alergi seperti jagung dan kedelai juga sudah tidak digunakan. Untuk sumber

    karbohidrat biasa diambil dari beras putih,beras merah, sereal (oat meal) . Ada yangmenggunakan bahan baku holistik atauorganik yang artinya produk tersebutdihasilkan dengan tidak menggunakanbahan-bahan kimia seperti hormon ataupestisida. Ada juga yang hanyamenggunakan produk yang masih segarseperti daging yang tidak dibekukan untukmenjaga kualitas rasa dan kandungannutrisinya. Beberapa merek dog foodberkualitas super premium sudah tidakmenggunakan bahan pengawet, sebagaipengganti dari bahan pengawet digunakankemasan (packing) yang berkualitas tinggiseperti alumunium foil untuk menjagakualitas dog food ini. Sedangkan dog foodsuper premium yang masih memakai bahanpengawet biasanya menggunakan bahanpengawet yang alami seperti RosemarryExtract, lemak hewan, vitamin Esther C, danvitamin E.

    HindariPemberian HatiPada Anjing

    Oleh Bobby Sant

    Semua orang tahu kalau hati sapi atau hatiayam sangat disukai oleh anjing. Oranglebih memilih memberikan makan anjingnya

    dengan hati ayam atau hati sapi karenaharganya lebih murah daripada daging,apalagi anjingnya selalu menghabisi porsimakanannya jika diberi hati ayam atau sapi.

    Tapi, tahukah anda kalau pemberian makandengan hati ayam atau sapi secara rutin atausering dapat merusak kesehatan tubuhanjing?. Ada pendapat yang mengatakankarena protein pada hati sangat tinggisehingga dapat merusak kinerja ginjal.

    Mungkin saja pendapat tersebut benar tapisebaiknya kita mengetahui kandungan gizidan racun yang ada pada hati ayam atausapi.

    Menurut hasil penelitian yang dilakukanoleh seorang mahasiswi ilmu kedokteranhewan IPB yang sedang menyusun skripsi,ternyata banyak penyebab dari kematiananjing diusia 5 tahun keatas diIndonesia adalah karena kerusakan hati,

    ginjal dan jantung.

    Kandungan gizi pada hati per 100 gram:

    Air, 73.59 g ,Energi, 125 kcal , Protein,17.97 g , Total Lemak, 3.86 g , Karbohidrat,3.42 g , Serat, 0 g , Ampas, 1.17 g, Kalsium11 mg Besi 8.56 mg,Magnesium 20 mg ,

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    16/70

    Phosphor 272 mg, Potassium 228 mg ,Sodium 79 mg, Seng 3.07 mg, Tembaga0.395 mg, Mangan 0.258 mg , Selenium64.1 mcg, Vitamin C 33.8 mg, Thiamin0.138 mg , Riboflavin 1.963 mg, Niacin 9.25

    mg , Asam Pantothenic 9.25 mg, Vitamin B-6 0.76 mg , Folate 738 mcg, Vitamin B-12 22.98 mcg, Vitamin A, 20549 IU,Vitamin A, RE, 6165 mcg_RE, Vitamin E,1.44 mg_ATE.

    Seharusnya jika melihat kandungan proteinpada hati yang hanya 17,97 gram / 100 gram(17,97%), tidak terlalu tinggi untukkebutuhan protein seekor anjing. Rata-ratakebutuhan protein pada anjing yang hidup

    diiklim tropis seperti Indonesia berkisarantara 20-25 %. Jadi, apa penyebabkerusakan ginjal pada anjing yang seringdiberi makan hati?, mungkin ada baiknyakalau kita juga mengetahui kandungan racunyang ada didalam organ hati yang ditemukandari hasil penelitian pada tahun 2003 olehRusiana dan DN Iswarawanti.

    Kandungan racun pada hati :

    antibiotik tylosin

    penicillin oxytetracycline kanamycin.

    Hati ayam broiler yang mengandungantibiotik itu secara berkepanjangan bisamenyebabkan teratogenic effect,carcinogenic effect, mutagenic effect danresisten terhadap antibiotik sendiri.

    Teratogenic effect adalah kandunganantibiotik bisa menyebabkan efek burukuntuk ibu yang mengandung, terutama untuk janinnya. Ibu yang mengandung bisa

    mengalami keguguran atau bayi yangdilahirkan cacat.

    Carcinogenic effect adalah antibiotik yangmasuk ke dalam tubuh dapat menyebabkan

    munculnya penyakit kanker.Mutagenic effect adalah antibiotik dapatmenimbulkan mutasi bagi mikroorganismeseperti bakteri.

    Antibiotik itu juga bisa menimbulkan alergiseperti menimbulkan bintik-bintik dan gatal-gatal pada kulit.

    Dewasa ini, industri peternakan hewan

    potong cenderung menggunakan obat-obatan kimia untuk mempercepatpertumbuhan hewan potong karena terdesakoleh permintaan dari pasar yang semakinmeningkat setiap tahunnya. Mungkin saja,obat-obatan kimia yang digunakan tidakmerusak kualitas daging yang dihasilkantetapi kemungkinan besar hati hewan ternaktersebut tidak layak untuk dikonsumsi.Kenapa? Karena organ hati berfungsi untukmengeluarkan racun dari dalam tubuh

    (detok). Obat-obatan kimia yang disuntikpada hewan ternak bersarang di organ hatidan belum sempat dikeluarkan dari dalamtubuh pada saat hewan tersebut disembelih.Di negara maju seperi Amerika, sebagianbesar penduduknya sudah tidak maumengkonsumsi organ tubuh hewan sepertihati, ginjal, atau jantung dengan alasankesehatan.

    Kembali ke masalah kerusakan ginjal padaanjing yang diberi makan hati. Ginjal jugamerupakan organ penting dalam tubuh danberfungsi untuk membuang sampahmetabolisme dan racun tubuh dalam bentukurin/air seni, yang kemudian dikeluarkandari tubuh. Jika anjing diberi makanan yangbanyak mengandung racun seperti hati ayam

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    17/70

    atau sapi maka kerja ginjal akan menjadiberat.

    Efek jangka pendek yang terlihat padaanjing yang diberi makan hati adalah

    Gatal-gatal pada kulit Muntah Mencret / diare

    Efek jangka panjang :

    Kerusakan pada ginjal

    Kerusakan pada hati Kanker Keguguran pada anjing hamil Cacat pada anakan anjing

    Produsen dog food ternama juga sudahmenghindari pemakaian hati pada produkolahannya. Jikapun masih ada, mereka lebih

    memilih hati dari hewan yang dibesarkan dipeternakan organik. Peternak yang mencappeternakannya organik biasanyamenghindari pemakaian obat-obatan kimiaatau hormon. Biasanya, harga hewan potongdari peternakan organik lebih mahal karenapertumbuhan hewan potong tiga kali lipatlebih lama daripada hewan potong yangdiberi boosterpertumbuhan berat badan.

    Zat & MakananBerbahaya BagiAnjingOleh Bobby Sant

    Mungkin pemilik anjing sering memberikancemilan pada anjing peliharaannya dengancemilan yang biasa dimakan oleh manusia.Kita tidak sadar, maksudnya untukmenyenangkan anjing ternyata malah

    meracuni anjing kesayangan kita. Perhatikan juga perlengkapan perabot rumah disekitarkita yang mengandung bahan kimia,tanaman hias atau obat-obatan manusia yangkadang kita pikir aman untuk anjing.

    Berikut daftar makanan berbahaya bagianjing :

    Coklat Bawang bombay atau bawang merah Buah anggur Buah kismis Kacang Makadamia Tulang yang direbus (terutama

    tulang ayam)

    Buah anggur dan kismis baru diketahuiberbahaya bagi anjing sejak tahun 2000 danpemilik anjing belum semuanya tahu tentanghal ini. Sebab pasti anggur dan kismisberbahaya bagi anjing belum diketahuisampai sekarang. Kemungkinan besar, buah

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    18/70

    anggur dan kismis dapatmenyebabkn sistem imunitas anjingmenjadi aktif dan menyerang sel-sel tubuhsendiri akibat dipicu virus yang menyerangtanaman anggur. Keadaan ini disebut

    autoimun akut pada anjing. Apapunalasannya, anjing sama sekali tidak bolehdiberi makan anggur, berbagai jenis kismisdan produknya olahannya.

    Tulang yang sudah direbus sama sekali tidakboleh diberikan kepada anjing, apalagitulang ayam. Pemanasan mengubah sifatkimia dan sifat fisik tulang yang berakibattulang tidak bisa dikunyah anjing denganbetul. Tulang pecah menjadi bagian-bagian

    yang tajam dan membahayakan pencernaananjing.

    Obat-obatan manusia yang berbahayabagi anjing :

    Obat penghilang rasa sakit yangmengandung parasetamol

    Asetaminofen (obat flu) Alkohol

    Sayangnya di Indonesia obat-obatan untukanjing masih sangat sedikit. Tidak herankalau dokter hewan tetap meresepkan obatmanusia untuk anjing. Oleh karena itu,pemberian obat-obatan untuk anjingsebaiknya dilakukan/dikonsultasikan olehdokter hewan.

    Minuman beralkohol juga mempunyaitingkat bahaya yang sama terhadap anjingdan manusia.

    Zat-zat kimia disekitar rumah yangberbahaya bagi anjing :

    Racun tikus Deterjen Cairan pemutih Karbol

    Racun serangga. Deodoran Korek api Thinner, Aseton, atau pembersih

    kuku

    KosmetikAnjing suka mencium-cium bau / zat yangasing dan kadang menjilat untuk mengetahuirasanya. Untuk anjing yang nafsu makannyasangt tinggi biasanya tidak sedikit jumlahzat atau racun yang dicicipinya. Jika anjinganda mengalami keracunn sebaiknya segeradibawa ke dokter hewan terdekat.Pertolongan pertama dengan cara membuatanjing muntah supaya jumlah racun yang

    masuk bisa diminimalkan.Tanaman hias yang beracun bagi anjing :

    Keladi Hias ( Caladium) Sri Rejeki Phildendron Amarilis Bunga Bakung Hedera Helix Iris

    Umbi Tuli Digitalis Convallaria Bunga Mentega Genus Consolida Delphinium Genus Taxus

    Keladi hias (caladium), Sri Rejeki, danPhilodendron bisa menyebabkan iritasikerongkongan. Amarilis, Bunga Bakung,Hedera Helix, Iris, dan Umbi Tuli dapatmenyebabkan iritasi perut yang seringberlanjut pada kelumpuhan sistem sarafsentral hingga koma dan kematian.Sedangkan yang paling parah akibatnyahingga menyebabkan kematian dalam waktuyang singkat adalah Digitalis, Convallaria,Bunga mentega, serta tanaman hias genus

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    19/70

    Consolida dan Delphinium karena sistemkardiovaskuler menjadi terganggu. Berbagai jenis tanaman hias dari genus Taxus jugasangat berbahaya karena mempengaruhisistem saraf anjing. Pemilik anjing yang

    menemui anjing peliharaannya memakansalah satu dari tanaman tersebut di atasharus segera membawa anjingnya ke dokterhewan.

    Jika anda sudah mengetahui apa sajayang berbahaya bagi anjing kesayangananda sebaiknya mulai sekarangmelakukan berbagai pencegahan seperti:

    Tidak sembarangan memberikancemilan atau makanan manusia padaanjing.

    Menaruh obat atau zat berbahayaditempat yang tidak terjangkau olehanjing.

    Selalu berkonsultasi pada dokterhewan sebelum memberikan obat-obatan pada anjing.

    Menyingkirkan atau menaruhtanaman hias yang berbahaya bagianjing ditempat yang aman atausetidaknya tidak diletakkan di tamantempat anjing sering bermain.

    Catatan : Masih banyak zat, makanan, ataubenda yang berbahaya bagi kesehatan anjingterutama pada anakan anjing disekitarrumah. Oleh karena itu, sebaiknya andaselalu mengawasi anjing anda ataumenyediakan lingkungan yang aman disaatanda tidak bersamanya.

    Masalah Makan PadaAnjingOleh Bobby Sant

    Problem yang sering ditemukan padapenggemar anjing ras adalah problem nafsumakan anjing peliharaan mereka. Padahal,sebelum anjing tersebut dibeli ataudipelihara nafsu makannya sangat baik dan

    tinggi. Setelah beberapa hari dipelihara ,nafsu makan mulai menurun atau anjingcepat bosan dengan makanan regularnya.Pemilik mulai bingung dengan membelikandog food merek lain atau mencoba makananlain. Pagi dikasih mau, sore sudah tidak maulagi. Masa harus setiap kali makan, dog foodharus ganti-ganti?. Kalau sudah begini,pertumbuhan anjing akan terganggu, badanmulai kurus, stamina berkurang danakhirnya terserang penyakit.

    Beberapa hal penyebab nafsu makananjing berkurang:

    1. Anjing hanya dipelihara sendiri, tidakpunya teman sehingga tidak adanya dayasaing.

    2. Anjing yang baru tiba dirumah barunyalangsung diberi makan (baca artikel: Tips

    merawat anjing yang baru dibeli).

    3. Anjing mempunyai masalah denganpencernaan, seperti: cacingan,kembung ataumaag.

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    20/70

    4. Anjing masih dalam kondisi sakit ataustress.

    5. Anjing terlalu dimanja.

    6. Anjing terlalu sering diberi cemilan ataukudapan.

    7. Jadwal dan porsi makan yang tidakteratur.

    8. Aktifitas kurang.

    Langkah yang harus diambil:

    1. Pelihara lebih dari 1 ekor anjing, sehingga

    ada teman untuk bermain dan salingberkompetisi. Semua anjing harus makanbersama-sama sehingga membuat anjingtakut temannya akan merampasmakanannya. Sehingga anjing akanberlomba untuk menghabiskan makanannya

    2. Jangan beri makan anjing dalam waktuminimal 6 jam, pada saat anjing baru tibadirumah.

    3. Berikan obat cacing secara berkala.4. Jika anjing dalam kondisi sakit ataustress. Usahakan , disembuhkan secara total.Selama sakit, anjing diberi makan vitaminkhusus penambah nafsu makan.

    5. Jangan terlalu memanjakan anjing anda.Beri dia jadwal puasa sehari penuh setiapminggu. Jangan beri makan dalam satu hari,hanya diberi air minum saja.

    6. Hentikan pemberian cemilan ataukudapan. Jangan terlalu memperkenalkanrasa pada anjing, karena akan mengurangiselera makan jika diberi dog food kering.

    7. Buat jadwal makan secara teratur. Anjinganakan sampai umur 3 bulan, makan 4 kali

    sehari, beri jarak waktu sekitar 4-5 jam.Untuk anjing diatas umur 3 bulan , makan 3kali dengan jarak waktu 6-7 jam. Untukanjing diatas 6 bulan, makan 2 kali dengan jarak waktu 12 jam. Berikan waktu sekitar

    20 menit untuk anjing menghabiskanmakanannya. Jika belum habis setelah 20menit, segera angkat dan jangan diberikanlagi sampai jadwal makan berikutnya.

    8. Olahragakan anjing secara teratur 1 jamsebelum jadwal makan.

    Bagaimana memulihkan nafsu makananjing ?

    Hari ke 1 : Anjing dipuasakan , jangandiberi makan sedikitpun dalam waktu 24jam.

    Hari ke 2-4: Berikan anjing makan denganporsi dari porsi makan biasa. Beri waktu20 menit, jika tidak habis segera diangkat.

    Hari ke 5-6 : Bila pada hari ke 2 4 anjingsudah menghabiskan porsi makannya, porsimakan boleh ditambah porsi lagi. Jika

    tidak , tetap berikan porsi.Hari ke 7 : Anjing dipuasakan lagi.

    Hari ke 8-13 : Tambah porsi makan hingga porsi makan seharusnya.

    Hari ke 14 : Anjing dipuasakan lagi.

    Hari ke 15 : Berikan makan dengan 1 porsi.

    Selanjutnya tiap hari ke 7 anjing dipuasakan.Note:

    Anjing dalam keadaan sehat, terapi inijangan diterapkan jika anjing dalam keadaansakit.

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    21/70

    Setiap hari anjing diberikan vitaminpenambah nafsu makan.

    Jangan memakai patokan porsi yang terterapada packing dog food karena setiap anjing

    berbeda kebutuhannya.

    KandangOleh Bobby Sant

    Tidak semua orang dapat memelihara anjingdengan melepaskan secara bebas didalamrumah. Jika anda memelihara anjing terlalu

    banyak sehingga mengotori rumah atauanjing anda terlalu bandel dan tidak dapatdipercaya untuk dilepas tanpa anda,sebaiknya anda membuat kandang soliteryang cukup luas sehingga anjing tetap dapatbergerak dengan bebas , aman dan tidakmengganggu sepanjang hari.

    Sangat tidak baik untuk mengurung anjing

    dalam kandang yang kecil dalam waktuyang lama. Anjing butuh ruang untukbergerak terutama untuk anjing-anjing yangmemerlukan aktifitas yang tinggi sepertiGolden Retriever, Rottweiler, Dalmatian dansebagainya. Jika anda memiliki kandangyang cukup luas, anda tidak perlu khawatir jika ingin meninggalkan anjing dirumah

    ketika anda bekerja. Anjing tidak akanmenginjak kotorannya jika anda tidaksempat mengeluarkannya untuk buangkotoran. Anjing tetap akan dapat bermain /bergerak , sehat dan tidak stress.

    Beberapa persyaratan yang harus dimiliki :

    1. Kandang harus memiliki tempat untukberteduh dari panas matahari dan hujan .Perbandingan tempat berteduh / tertutupdengan terbuka adalah 30 : 70 atau 40 : 60.

    2. Tersedia ruang yang cukup untukbermain.

    3. Tersedia ruang untuk buang kotoran.4. Bagian untuk berteduh harus terkenamatahari pagi / menghadap ke timur agarbebas dari jamur dan tidak panas pada sorehari.

    5. Keseluruhan kandang mendapat aliranudara yang baik.

    6. Lantai memiliki sudut kemiringan yang

    cukup sehingga terhindar dari genangan airjika hujan atau sehabis dibersihkan.

    7. Lantai tempat bermain menggunakansemen, paving blok atau ditanami rumput.

    8. Jika lantai tempat bermain menggunakansemen, sebaiknya dibuat agak kasar agartidak licin sewaktu basah.

    9. Ukuran kandang disesuaikan dengan

    ukuran anjing dan jumlah anjing yangdipelihara. Untuk anjing trah besar sepertiRottweiler minimal 1m x 3m . Ukuran jugadapt disesuaikan dengan lahan yang tersedia.

    Jika anda sudah memiliki kandang denganpersyaratan diatas, anda tidak akan khawatir jika anda ingin meninggalkan anjing anda

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    22/70

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    23/70

    Ajak anjing untuk buang kotoranterlebih dahulu .

    Berikan makanan didalam kandang.Kadang , jika anda memberikannya

    snack sebaiknya diberikan didalamkandangnya agar mereka merasanyaman ketika menikmati snacktersebut. Mereka juga akan merasaaman dari gangguan temannya ketikasedang makan.

    Selalu berikan pujian dan belaianpada saat anda memasukan merekakedalam kandang.

    Pada dua hari pertama , jika anakananjing menangis ketika dimasukankedalam kandang sebaiknya andatidak merespon . Jika andameresponnya maka anjing anda tidakakan pernah mau untuk masukkandang lagi.

    Taruh beberapa mainan kesayanganmereka agar tetap dapat bermain .

    Sebaiknya anakan anjing dimasukankedalam kandang jika anda sedang tidakberada didekatnya sampai berumur 5 bulandan jangan lupa untuk selalu menyediakanair minum didalam kandangnya. Untukanjing dewasa yang telah terlatih masukkandang akan memberi beberapakeuntungan bagi anda seperti jika andakedatangan tamu yang tidak menyukaianjing, sedang membersihkan rumah , inginmenitipkan mereka ditempat penitipanselama anda pergi berlibur dan lainsebagainya.

    10 Hal BolehDan Tidak

    Untuk AnjingOleh Bobby Sant

    1. Anjing boleh diberi garam padamakanannya , asalkan jangan terlalu banyak.Tubuh anjing juga membutuhkan garamseperti juga kita untuk menjaga cairan dalamtubuh. Semua produk makanan anjing yangdijual dipasaran mengandung garam sekitar

    1%-3%. Beri garam lebih banyak padaanjing menyusui , supaya ia selalu merasahaus sehingga akan minum lebih banyak.Hal ini akan memperbanyak air susunya.

    2. Anjing tidak boleh diberi makan bawangmerah karena akan merusak metabolismetubuhnya.

    3. Anjing boleh diberi makan bawang putihsecara rutin. Bawang putih sangat berguna

    untuk mencegah cacingan dan kutu.Makanan yang diberi bawang putih akanmengeluarkan aroma yang sedap sehingganafsu makan anjing bertambah.

    4. Anjing tidak boleh diberi makan cokelat,selain merusak metabolisme tubuh jugamerusak gigi.

    5. Anjing boleh diberi makan dagingmentah. Daging mentah tidak membuat

    anjing menjadi galak, itu adalah mitos.Daging mentah membuat anjing menjadilebih segar karena daging mentah lebihmudah diserap oleh pencernaan anjing.

    6. Anjing tidak boleh diberi makan hatimentah atau setengah matang. Hati mentahlebih beresiko mengandung cacing. Hati

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    24/70

    harus dimasak matang benar sebelumdiberikan ke anjing.

    7. Anjing boleh diberi makan tulang leherayam karena kandungan kalsiumnya cukup

    tinggi. Tulang leher ayam tidak tajam sepertitulang paha ayam. Tulang leher sebaiknyadiberi secara mentah karena jika dimasakmembuat tulang menjadi lebih keras.

    8. Anjing hamil tidak boleh diberi makanobat cacing karena akan menyebabkankeguguran. Obat cacing diberikan sebelumanjing dikawinkan dan 2 minngu sesudahmelahirkan.

    9. Anjing hamil boleh dimandikan , asalkandengan perlakuan khusus. Anjing yanghamil harus terus terjaga kebersihannyaterutama di daerah sekitar puting susu danvagina.

    10. Anjing tidak boleh dimandikan 3 harisebelum dan 1 minggu sesudah divaksinasi.Anjing yang baru mendapat vaksinasi harusdijaga kesehatannya , karena setelahdivaksinasi anjing akan lemah tubuhnya

    dalam beberapa hari.

    Tips KesehatanOleh Drh.Yuliani Putri Dewi

    Bagi para pemilik hewan kesayangan anjingatau kucing yang peduli terhadap kesehatanhewannya maka alangkah baiknya jikamemiliki pengetahuan dasar mengenaikesehatan hewan tersebut. Hal tersebut dapat

    didapat dengan melakukan pemeriksaandasar/umum terhadap hewan kesayangan,yang akan semakin trampil dan cepat dalamprakteknya bila sering dilaksanakan.

    Berikut ini adalah panduan pemeriksaandasar yang perlu dilakukan terhadap hewankesayangan. Bila sudah terbiasa melakukanmaka pemeriksaan tersebut dapat dilakukandalam beberapa menit saja sebanyakminimal satu kali seminggu.

    Bagian tubuh hewan kesayangan yang perludiamati dan diperiksa adalah sebagaiberikut:

    1. Mulut: apakah ada kemerahan,pembengkakan, kepucatan padawarna gusi, gigi yangtanggal/goyang, luka-luka padamulut, dan pernafasan yang berbau.

    2. Mata: apakah ada kotoran matayang berlebihan, kekeruhan padawarna mata, pembengkakan bolamata, dan perdarahan pada mata.

    3. Hidung: apakah ada cairanberlebihan yang keluar dari lubanghidung, bagaimana warna cairantersebut, apakah bening, keruh, ataukemerahan.

    4. Kulit: apakah ada parasit/kutu,bagaimana warna kulit, ada tidaknyaluka-luka dan kerak-kerak.

    5. Kaki: apakah ada luka-luka, abrasipada telapak kaki, kuku yang patah.

    6. Anus: apakah ada kemerahan,pembengkakan,sisa kotoran.

    7. Vulva/penis: adanya pengeluaransekresi/discharge abnormal.

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    25/70

    8. Glandula mammae dan testis:adanya perlukaan danpembengkakan.

    Sedangkan gejala-gejala yang dapat diamati

    berhubungan dengan kesehatan hewandiantaranya adalah :

    Adanya diare, kotoran berdarah ataulunak.

    Kehilangan keseimbangan /inkoordinasi

    Adanya muntah Kejang Lemas Kepincangan

    Batuk Air seni yang berubah warna Perubahan dalam konsumsi air

    minum Penurunan nafsu makan Kesulitan bernafas

    Semua hal-hal yang diuraikan diatas bersifatumum dan merupakan pengerahuan dasaruntuk menilai kesehatan hewan. Denganmengasah pengetahuan dan ketrampilan

    dalam pengamatan dan pemeriksaan makapemilik hewan dapat mengambil tindakanpreventif dan lebih awal jika hewannnyamenunjukkan gejala sakit. Selanjutnya dapat

    menentukan apakah hewan tersebutmembutuhkan bantuan professional. Marilahkita menyayangi hewan peliharaan kitaseperti anggota keluarga sendiri. Mudah-mudahan tips singkat ini dapat bermanfaat

    bagi para penyayang hewan peliharaan.

    SeranganPenyakit DiMusim HujanOleh Bobby Sant

    Musim hujan memang ada enaknya karenatidak panas seperti dimusim kemarau. Tapi justru di musim hujan penyakit yangmenyerang anjing merajalela.

    Penyakit yang rutin menyerang anjing dimusim hujan biasanya disebabkan oleh jamur, bakteri, dan virus karena udaralembab di musim hujan dapat menyuburkanpertumbuhan dan penyebaran jamur, bakteri

    dan virus.

    Berikut ini beberapa penyakit yang kerapmenyerang di musim hujan :

    1. Diare : diare yang kadang disertai denganmuntah dan berkurangnya nafsumakan diakibatkan karena jamur, bakteridan virus yang menyerang organpencernaan. Penyakit ini tidak hanyamenyerang anjing saja, manusiapun sering

    terserang penyakit ini disaat cuaca dingindan lembab.

    Langkah pencegahaan adalah denganmenjaga keseimbangan flora didalampencernaan. Berikan yoghurt yang banyakdijual dipasaran secara teratur setiap hari.Yoghurt mengandung bakteri yang

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    26/70

    menguntungkan sehingga dapat membunuhbakteri yang tidak menguntungkan didalampencernaan. Anjing yang sudah terserangdiare lebih dari dua hari sebaiknya diperiksaoleh dokter hewan untuk mendapat

    pengobatan antibiotik. Anda juga dapatmemberikan obat-obatan anti diare yangdijual bebas tetapi sebaiknya pilih obat antidiare yang terbuat dari bahan alami sepertidaun jambu biji atau kunyit.

    2. Penyakit kulit : penyakit kulit palingbanyak disebabkan oleh jamur. Anjing akanmerasa gatal sehingga perlu menggaruk,akibat garukan tersebut kulit adakalanyamenjadi luka sehingga terbuka peluang bagi

    bakteri dan virus untuk ikut menyerangsehingga penyakit kulit menjadi lebih parah.

    Langkah pencegahan adalah denganmenjaga kondisi kulit dan bulu tetap kering.Untuk bulu pendek, sebaiknya buluditaburkan bedak lalu disikat sampai buluterbebas dari bedak atau bisa juga bulu dankulit dilap dengan cairan disinfektan setiaphari. Untuk bulu panjang memang agakrumit apalagi kalau lingkunganpemeliharaan sering bsah karena hujan.Pemberian bedak juga bisa diterapkan padaanjing yang berbulu panjang. Setelahditaburkan bedak, kulit dan bulu diblowdengan hair dryer. Ingat, hair dryer yangdigunakan sebaiknya yang dibuat khususuntuk anjing. Jika tidak punya, dapatmenggunakan vaccum cleaner yang dapatmeniup angin selain menghisap ataugunakan kipas angin dengan kecepatantinggi. Cairan disinfektan juga bisadiberikan dengan cara disemprot denganmenggunakan sprayer, tidak perlu sampaibasah kuyup cukup dipermukaan bulu saja.Mandikan anjing dengan shampo yangmemiliki formula anti jamur dan antibakteri. Sebaiknya jika anjing diberi dogfood pilihlah dog food yang menggunakanprotein dari daging domba karena daging

    domba lebih dapat mencegah penyakit kulitdibanding daging ayam atau sapi.

    3. Pneumonia : penyakit radang paru-paruini kebanyakan menyerang anjing diusia

    anakan tapi untuk anjing dewasa tetapberesiko terserang penyakit ini. Anjing yangterserang biasanya adalah anjing yang seringberbaring dilantai keramik dan terkena angindingin. Usahakan memberikan alas padakandang anjing dan hindari kandang anjingterkena angin terutama pada malam hari.Jemur dan ajak anjing bermain pada saatmatahari terik.

    Pengobatan oleh dokter hewan biasanya

    menggunakan antibiotik.4. Penyakit Distemper & Parvovirus :penyakit ini biasanya menyerang anjingmusim hujan maupun musim kemarau.Penyakit ini tidak pandang bulu, anakan dandewasa bisa terserang penyakit ini setiapsaat terutama pada saat daya tahan tubuhsedang lemah. Cuaca yang dingin, lembabdan berangin dapat menurunkan daya tahantubuh.

    Langkah pencegahan, anjing harusmendapat vaksinasi untuk penyakit ini dandiulang setiap tahun. Untuk menjaga dayatahan tubuh, anjing harus diberi nutrisi yanglengkap dan seimbang. Penambahanmultivitamin pada musim hujan sangatdianjurkan terutama disaat hujan datang tiaphari.

    Masalah &PenangananCacingOleh Darryl.

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    27/70

    Sampai saat ini cacing masih menjadi masalah dihewan peliharaan kita terutama pada anjingkesayangan kita. Cacing adalah hewan jenis parasitdidalam tubuh anjing, karena cacing hidup di 2bagian tempat, yaitu hidup pada jaringan pencernaan(dasar usus) dan ada yang hidup pada jaringan tubuhyaitu terdapat pada hati , paru dan jantung.

    Cacing cacing ini sangatlah mengkhawatirkan kitasebagai penyayang anjing, bahkan dapat mematikanpada hewan peliharaan kita karena cacing yangbertumpuk didalam tubuh hewan tersebut. Oleh karnaitu sangatlah perlu kita perhatikan masalah cacingpada hewan peliharaan kita, terutama pada anakanjing, karena anak anjing sejak didalam kandunganinduknya sudah dititipkan telur cacing didalamplasentanya, sehingga anak anjing lahir sudahmembawa benih cacing dan setelah lahir sang anakmenyusu pada induknya sehingga si anak kembalimendapat benih cacing yang ikut melalui air susuinduknya.

    Maka tidak jarang anak anjing pada usia 3 minggubahkan baru beberapa hari anak anjing sudah mencretkotorannya seperti biji cabe, berarti benih atau telurcacing sudah menetas didalam tubuh anak anjingtersebut. Sehingga pada usia 3 minggu tidak jarangterjadi anak anjing sudah terjadi berak darah yangapa bila tidak segerah ditangani akan menimbulkankelemahan pada si anak anjing diantaranya terjadianemia dan kurangnya zat besi didalam tubuh anakanjing.

    Pada posisi lemah, ditubuh anak anjing tersebutmenguat virus Vorvo sehingga menyebabkankematiaan yang fatal serta menularkan kepadabeberapa saudaranya.

    Oleh karena itu untuk mencegah terjadinya hal halyang tidak diinginkan seperti yang tertera diatas,sebaiknya anak anjing di usia 2 minggu, kita sudahharus menberikan obat cacing kepada anakan tersebutagar benih cacing muda cepat dibasmi denganpemberian dosis disesuaikan berat badannya ataudosis 300 mg / 10 kg berat badan selama 2 atau 3 hariberturut.

    Tapi ingat sampai saat ini tidak ada jenis obat cacingyang dapat mematikan telur cacing, berarti yang kitamatikan sampai saat ini adalah cacingnya saja,Setiap hari telur cacing menetas, sehingga di usia 2minggu cacing tersebut telah menjadi dewasa dansiap bertelur kembali dan seterusnya.

    Mengapa berak darah ?

    Untuk cacing pita dan cacing kait khususnya

    mempunyai caling dan melekat pada dinding usus,pada saat cacing itu berpindah tempat bekas gigitanmeninggalkan luka yang mengeluarkan darah danterbawa ke kotoran (tergantung jumlah banyaknyacacing).

    Untuk cacing pencernaan, apabila anak anjingmendapatkan makanan, cacing merebut makanantetapi pada saat tidak terisin makanan dan didalamusus menjadi kosong, maka cacing menggerogotidinding usus sehingga terjadinya berak darah yangparah.

    Pada saat disinilah anak anjing menjadi sangat lemahdikarenakan banyaknya darah yang keluar yangbiasanya juga diikuti dengan diare yang parah yangmenyebabkan kematian apabila tidak ditanganidengan seksama.

    Pemberian obat cacing

    Pemberian obat cacing sebaiknya untuk anakandimulai dari usia 2 minggu dengan pemberian 2 atau3 hari berturut untuk pembersihan awal. Pemberianobat cacing diulang 1 minggu kemudian denganpemberian 2 hari berturut. Pemberian selanjutnyadilakukan 2 minggu sekali (2 hari berturut) dandilakukan dengan rutin sampai anak anjing sampaiber usia 7 bulan, agar anak anjing dapat berkembangdengan baik dan memutus siklus perkembangancacing didalam tubuh.

    Pemberian obat cacing setelah anakan berusia 7 bulandsebaiknya dilakukan setiap bulan secara rutin.

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    28/70

    Apabila pemberian obat cacing terlalu jauh jarakpemberiannya misalnya 3 bulan sekali atau 6 bulansekali, sehingga cacing sudah berkembang lebihbanyak, sehingga anjing diusia 7 bulan keatas banyaktimbul masalah, diantaranya : susah makan, lebihsuka daging segar, badannya tidak dapat gemuksehingga perkembangan anak anjing tidak dapatberkembang dengan baik dikarenakan anjingkekurangan darah yang sebagian dihisap oleh cacing-cacing pada jaringan tubuh.

    Cacing jaringan tubuh

    Jenis cacing jaringan tubuh apabila sudah terlalubanyak (cacing hati, paru, jantung) dapat dituntaskansetelah pemakaian obat cacing dengan rutin setelahpemakaian 80 dosis /setelah pemberian 80 kali.

    Penanganan setelah pemberian obat cacing sebaiknya

    diikuti dengan pemberian vitamin fe dan zink,dengan pemberian vitamin fe dan B12 atau denganmeninjeksikan INTRAFER - 200 B12 yang berfungsisebagai pengobatan anemia akibat proses keadaangizi yang tidak seimbang akibat penyakit parasit danpenyakit infeksi dengan kehilangan darah sertadefisiensi zat besi dan vitamin b12.

    Pemberian obat cacing dengan cara program secaraberkala ini berfungsi juga sebagai program vaksin diusia 7 minggu ( EURICAN 4 ) atau 2 bulan denganeurican 6.

    Anak anjing bebas cacing berarti anak anjing andabebas dari penyakit PARVO yang sangat mematikan.

    PentingnyaVaksinasi PadaAnjing

    Vaksinasi merupakan tindakan pencegahanterhadap penyakit-penyakit strategis padahewan kesayangan, terutama anjing.Menurut pengalaman penulis selamamenjalankan praktek di Bumi SerpongDamai tindakan vaksinasi relatif efektifdalam menurunkan insidens penyakittertentu pada anjing, namun hal tersebut

    tetap perlu didukung oleh cara pemeliharaanyang baik.

    Pada dasarnya semua ras anjingmembutuhkan vaksinasi, termasuk anjing

    lokal atau bastar/campuran. Anggapanbahwa anjing lokal tidak membutuhkanvaksinasi sebenarnya kurang tepat, karenapenyakit-penyakit strategis tersebut tetapdapat menyerang semua ras anjing.Beberapa dari penyakit tersebut dapatmenyebabkan infeksi yang bersifat fatal bagihewan kesayangan kita.

    Pada usia 2 bulan anjing dapat mulaimenerima vaksinasi. Vaksinasi hanya dapat

    diberikan pada hewan yang sehat. Anakanjing mempunyai program vaksinasi yanglebih banyak di banding anak kucing.Terdapat beberapa tahapan vaksinasi padaanjing sebelum mereka dapat menerimavaksinasi lengkap yang diulang setiap satutahun sekali.

    Setelah vaksinasi diberikan maka titerantibodi baru akan tercapai maksimalsetelah 14 hari. Oleh karenanya anjing yang

    baru menerima vaksinasi harus benar-benardiperhatikan pemerliharannya. Adapun hal-hal yang dapat dilakukan berhubungandengan vaksinasi antara lain :

    1. Anjing yang baru dibeli sebaiknya tidaklangsung di vaksin, dan diadaptasikan duludi rumah selama 1 minggu.

    2.Setelah vaksinasi diberikan anjingsebaiknya tidak langsung dipindahkan kelingkungan baru atau menempuh perjalananyang jauh.

    3.Anjing tidak dimandikan setelah diberikanvaksinasi. Untuk anak sebelum vaksinasinyalengkap sebaiknya tidak dimandikan dulu.Sementara dapat menggunakan dry shampooyang dijual di toko keperluan hewan.

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    29/70

    4.Sedapat mungkin kontak dengan anjingyang belum jelas status kesehatannyadicegah setelah vaksinasi, terutama 2minggu pertama setelah vaksinasi.

    5.Anjing sebaiknya ditempatkan padalingkungan yang terhindar dari cuacadingin/hujan.

    Pada anjing terdapat 6 penyakit strategisyang dapat dicegah dengan vaksinasi, yaitudistemper, parvo virus, leptospirosis,infectious canine hepatitis, kennel cough,dan rabies. Dua di antara penyakit tersebutyaitu leptospirosis dan rabies bersifatzoonosis/menular kepada manusia. Anak

    anjing dapat menerima vaksinasi terhadappenyakit-penyakit tersebut secara bertahapsesuai dengan perkembangan umurnya.

    Dengan memberikan vaksinasi menurutprogram yang baik maka kemungkinanhewan kesayangan kita terinfeksi olehpenyakit strategis akan berkurang. Ditambahdengan cara pemeliharaan yang baik makakesehatan hewan-hewan tersebut akan lebihterjamin lagi selama hidupnya.

    ProteksiBerdasarkan GayaHidup HewanBe a SMART Pet Owner.

    Protection Based on Pets Lifestyle

    merupakan suatu konsep bagi pemilikhewan kesayangan untuk menentukanvaksinasi yang sesuai dengan gaya hiduphewannya masing-masing. Dengan konsepini, jadwal vaksinasi yang disarankan olehdokter hewan tidak hanya dilakukanberdasarkan tahapan baku vaksinasi padaumumnya namun berdasarkan informasi

    yang diberikan secara aktif oleh pemilikhewan tentang pola hidup hewankesayangannya sehingga vaksinasi yangdiberikan sesuai dengan kebutuhan hewankesayangan kita.

    Sebenarnya apa sih yang menjadi faktorutama untuk menentukan jenis vaksin yangsesuai dengan hewan kesayangan kita? Ya,betul! Lingkungan tempat tinggalmerupakan faktor utama yang perludiperhatikan sebagai sumber penularanpenyakit bagi hewan kesayangan anda loh.

    Apabila anjing kesayangan kita hidup soliter

    dimana tidak ada anjing di sekitarnya,vaksin tunggal CPV (Canine Parvo Virus)bisa menjadi pilihan untuk vaksinasi awal diumur minimal 6 minggu (jadwal ini dapatdipercepat saat anjing berumur 5 minggu jika resiko terinfeksi parvo sangat tinggi).

    Sementara itu, apabila anjing anda berada dilingkungan yang di sekitarnya banyakterdapat anjing lainnya, vaksin polivalenyang mengandung Canine Parvovirus,Canine Distemper, Canine Parainfluenza,Canine Adenovirus dan Canine Leptospiradengan 2 strain Leptospira (L.canicola danL. icterrohaemorrhagiae) dapat menjadipilihan untuk vaksinasi awal.

    Namun, bila anjing anda rentan terhadapCanine Parvovirus dan banyak anjing yangdipelihara di sekitarnya, vaksin lengkapdengan tambahan Canine Coronavirus bisamenjadi pilihan yang tepat untuk awalvaksinasi.

    Pasti anda berrtanya-tanya ada hubunganapakah antara Canine Parvovirus denganCoronavirus? Canine Coronavirusmerupakan virus yang dapat menyebabkandiare ringan. Terkadang dia menyebabkandiare yang encer ataupun hanya berair, pada

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    30/70

    beberapa kasus bisa ditemukan darah padafeses anjing, bisa pula hanya sekedar diarebiasa. Gejala klinis yang ditimbulkannyadapat hilang dalam waktu 6 hari. Virus inimenyerang vili usus, dan ketika proses

    persembuhan, vili usus ini akanmemperbaiki sel-selnya yang rusak melaluipergerakan cripta usus. Namun, jika dilingkungan terdapat Canine Parvovirus(CPV), CPV akan segera masuk ke dalamsel-sel cripta usus dan menimbulkankerusakan yang lebih parah dibandingkaninfeksi Parvo ini sendiri. Alhasil, anjingakan mengalami diare lebih hebat, disertaiperdarahan dan dapat meningkatkan resikokematian dalam waktu 3 hari post infeksi.

    Oleh sebab itu, perlindungan menggunakanvaksin terhadap Canine Coronavirus (CCV)dapat menjadi pilihan yang tepat terhadapdual infeksi CPV dan CCV.

    Bagaimana jika anjing anda berada dilingkungan dengan tingkat populasi tikustinggi atau resiko banjir yang tinggi? Pilihanvaksinasi polivalen dengan 4 jenis bacterinLeptospira dapat menjadi pilihan sebagaitindakan perlindungan utama. Empat (4)Jenis Leptospira yang dimaksud adalahsebagai berikut L. canicola, L.icterohaemorrhagiae, L Pomona dan Lgrippothyposa.

    Bagaimanakah jadwal vaksinasi yangseharusnya diberikan pada anjingkesayangan kita? Jadwal vaksinasi yangbenar adalah dengan melakukan rangkaianvaksinasi primary sebanyak minimal 2 kalidengan interval waktu pemberian 3-4minggu disertai pengulangan pada 1 tahunkemudian. Akan lebih baik lagi bila kitamemberikan vaksinasi primary sebanyak 3kali dimulai pada umur 6 minggu, untukkemudian dilakukan 2 kali pengulangandengan jarak 3-4 minggu. Dilanjutkan 4minggu kemudian dengan vaksinasi Rabies,

    dan vaksinasi tahunan dengan kombinasivaksin polivalen dan Rabies yangdiaplikasikan terpisah pada waktubersamaan.

    Mengapa vaksinasi primary sangat pentingdilakukan pengulangan? Karena antibodianjing yang didapat dari induk (MaternalAntibodi / MAB) dapat menyerang virusvaksin, Namun MAB tidak mampu menahaninfeksi virus di lapangan yang ganas.Sehingga dengan pengulangan minimal 2kali, antibodi yang terbentuk akan optimaluntuk melindungi anjing sampai berumur 1tahun lebih.

    Yang harus diingat oleh pemilik hewanadalah antibodi protektif tidak terbentukhanya dalam 2-3 hari, Namun diamemerlukan waktu sampai 2 minggu untukmendapatkan titer (jumlah) antibodi yangmampu melindungi anjing terhadap paparanpenyakit penting. Jadi, peranan MAB untukperlindungan dini sangat penting. Apabilaanjing divaksin secara rutin, maka MAByang terdapat dalam kolostrum induk dapatmelindungi anakan sampai dia cukup umuruntuk divaksinasi awal, minimal umur 6minggu.

    Ketika mengajak anjing anda mengunjungidokter hewan, tunggu beberapa saat hinggasuhu tubuh anjing anda kembali normalselama dari perjalanan kemudian dokterhewan akan memastikan anjing anda dalamkeadaan sehat untuk pemberian vaksinasi.Hal tersebut perlu dilakukan sebagai salahsatu tindakan preventif untuk mengurangistress pasca vaksinasi. Apabila anjing andapernah mengalami reaksi efek samping,beritahu dokter hewan anda sebelum anjinganda divaksinasi. Dokter hewan akanmemberikan penanganan sebelum vaksinasidengan anti histamin. Begitu pula padaanakan yang indukan atau lingkungankeluarganya pernah mengalami kejadian

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    31/70

    efek samping (seperti alergi), beri tahudokter hewan anda untuk penangananpencegahan reaksi efek samping ini.

    Reaksi efek samping merupakan kejadian

    individual dan laporan kejadiannya sangatkecil. Jadi pastikan setelah vaksinasi, anjinganda diberikan makanan dan minum yangcukup, lingkungan yang hangat dan bebasdari rasa stress/takut. Anda dapat menunggu15 menit setelah vaksinasi untukmemastikan anjing anda dalam keadaansehat. Jika anjing anda memperlihatkanperubahan tingkah laku setelah vaksinasi,segera hubungi dokter hewan anda. Merekaakan memberikan saran dan penanganan jika

    dibutuhkan.Sebagai informasi tambahan, pemberianFolic Acid dan Panthotenic acid yangterkandung dalam suplemen khusus anjing,yaitu Vi-sorbits ternyata dapatmeningkatkan titer antibodi lebih baik.Selain itu, pemberian Calsium denganperbandingan Calsium:Phosphor yangoptimal, yaitu Ca:P=1.29:1, dapat menjadisolusi untuk meningkatkan air susu indukyang akan memberikan antibodi non-spesifik sebagai perlindungan di awalkehidupan anakan anjing (new born puppy).

    Be a SMART Pet Owner dengan ProtectionBased on Pets Lifestyle

    Infeksi ParvoVirus PadaAnjingOleh : drh. Yulyani Putri Dewi

    Parvo virus adalah penyakit infeksi yangcukup sering terjadi pada anjing. Penyakitini disebabkan oleh Canine Parvovirus type

    2 (CPV 2). Virus ini banyak menyeranganjing muda, yaitu pada usia 6 16minggu, namun anjing tua juga dapatterjangkit walaupun jarang. Semua rasanjing dapat terserang virus ini terutamauntuk ras Rottweiler, Dobermann, GoldenRetriever dan Labrador Retriever.

    Gejala penyakit Parvo yang paling spesifikadalah muntah dan diare berdarah yangterjadi berulang-ulang. Gejala lainnya

    adalah lesu, tidak mau makan dan demam.Bila muntah dan diare berlangsung terusmaka anjing akan mengalami dehidrasi dankehilangan berat badan Tanpa adanyapenanggulangan yang tepat maka anakanjing biasanya tidak dapat bertahan hidup.

    Diagnosa Parvo Virus dapat dilakukandengan melihat gejala klinis nya, atau yanglebih modern adalah dengan memakai kitdiagnostik parvo dengan sample darikotoran/feses anjing.

    Terapi infeksi Parvo virus meliputi terapisimtomatis dan suportif. Terapi suportifberupa pamberian infus diperlukanmengingat hewan kahilangan elektrolittubuh akibat diare dan muntah. Penggantiancairan yang hilang dilakukan dengan

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    32/70

    memberikan infus Lactat Ringer dan 5 %Dextrose. Antibiotik yang dapat digunakanadalah antibiotik spektrum luas di antaranyaAmpicillin dan Gentamicin. Antibiotik inibertujuan untuk mencegah infeksi sekunder

    akibat kondisi hewan yang lemah. Antimuntah dan vitamin juga dapat diberikan.

    Berikut ini adalah beberapa hal yang dapatdilakukan untuk mencegah infeksi ParvoVirus :

    * Membeli anjing yang telah divaksinterhadap Parvo

    * Induk anjing sebelum dipacak harus

    dilengkapi vaksinasinya, agar anakanmendapat maternal immunity yang cukupdari air susu induknya.

    * Lingkungan tempat tinggal anjing harusselalu dijaga kebersihannya.

    * Nutrisi dan gizi untuk anak anjing harusdiperhatikan untuk meningkatkan daya tahantubuhnya.

    * Anakan anjing berusia di bawah 3 bulansebaiknya tidak kontak dengan anjing lainyang belum jelas status kesehatannya.

    Mitos TentangVaksinasiOleh Drh.Ivan Satriawan.

    Di kalangan peternak dan hobiis anjing, katavaksinasi atau vaksin sudah sangat akrab.Bahkan mungkin sudah menjadi bagian dariperjalanan' hidup hobiis dan anjingnya

    sendiri. Mengapa? Karena vaksinasi sudahmenjadi suatu kewajiban bagi hobiis

    ataupun peternak agar anjing-anjing yangdipelihara terhindar dari penyakit-penyakitmenular yang mematikan. Namun, banyakterjadi kesalahpahaman dan salah persepsitentang vaksinasi itu sendiri.

    Tulisan ini tidak bermaksud menggurui ataumendiskreditkan pihak manapun, karenayang ditulis adalah fakta di lapangan yangdijumpai selama praktek.

    Berikut berbagai mitos tentang vaksinasi:

    1. Vaksin dapat serta mertamenghindarkan anjing dari penyakit.

    Salah. Vaksinasi untuk membentukkekebalan tubuh (antibodi) optimum darivaksin yang diberikan (antigen) diperlukanwaktu 10-14 hari. Sebelum terbentukkekebalan yang optimum, anjing yang sudahdivaksin masih bisa terserang penyakittersebut. Misalnya, seekor anak anjingberusia 6 minggu diberikan vaksinParvovirus, kekebalan tubuh yang terbentukbaru akan mencapai optimum 14 harikemudian. Dalam rentang waktu 14 haritersebut, anak anjing masih rentan terkenaserangan virus Parvo.

    2.Vaksinasi cukup sekali, tidak perludiulang.

    Salah. Prinsip dari kekebalan tubuh adalahmemori, karena antibodi dibentuk dari sel-sel tanggap kebal yang mempunyai memoriterhadap antigen yang diberikan. Semakinsering antigen diberikan, semakin tinggikadar antibodi yang dihasilkan, demikian juga bila semakin jarang antigen diberikan,maka semakin rendah juga kadar antibodiyang dimiliki. Contoh kasus, seekor anakanjing berusia 6 minggu diberikan vaksinParvo, 4 minggu kemudian diberi vaksin

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    33/70

    yang berisi 6 jenis penyakit (Parvovirus,Distemper, Parainfluenza, Hepatitis,Leptospira?L.canicola &L.icterohaemorrhagiae), diulang 12 bulan(setahun) kemudian. Disini terlihat

    walaupun ada pengulangan vaksinasi, hanyavaksinasi terhadap Parvovirus yang diulang,sementara yang lain hanya diberikan sekalisampai jangka waktu 12 bulan mendatang.Dengan sendirinya kadar antibodi terhadapDistemper, Parainfluenza, Hepatitis danLeptospira tidak cukup tinggi dan berakibatanjing masih bisa terserang penyakit-penyakit tersebut. Bahkan pada ras tertentudiperlukan vaksinasi terhadap penyakittertentu yang lebih sering (Rottweiler,

    Dobermann dan ras Pinschers lainnya lebihrentan terhadap Parvovirus). Ada beberapaprotokol standar vaksinasi yang dianjurkanoleh produsen vaksin, hobiis tinggalmenanyakan dan meminta pendapat dokterhewan.

    3.Vaksinasi bisa dilakukan siapa saja.

    Salah. Vaksinasi bisa diibaratkan dua sisimata pedang, hobiis mengharapkananjingnya kebal terhadap penyakit setelahdivaksinasi, tapi ada kemungkinan yangterjadi adalah hal sebaliknya, yaitu anjingsakit setelah menerima vaksinasi danakhirnya mati. Karena resiko yangsedemikian besar, sangat dianjurkan untukmempercayakan vaksinasi kepada praktisidokter hewan. Layak atau tidaknya anjingmenerima vaksin diputuskan oleh dokterhewan setelah memeriksa dengan telitistatus kesehatan anjing tersebut.

    4.Apabila ada wabah di sebuah kennel,maka vaksin bisa diberikan untukmencegah jumlah kematian yang lebihbesar.

    Betul. Contoh kasus, di sebuah kennel adabeberapa ekor anjing yang terserang

    Parvovirus, untuk mencegah kematian yanglebih banyak akibat virus tersebut, sebaiknyasegera dilakukan vaksinasi terhadap semuaanjing yang secara klinis sehat denganvaksin Parvovirus single. Diusahakan vaksin

    yang digunakan mempunyai kadar (titer)antigen yang tinggi supaya kekebalan yangterbentuk cukup tinggi pula. Anjing yangsudah terjangkit virus akan mati dalam 2-4hari, sementara anjing yang belum terjangkitakan bertahan. Strategi ini mampu menekan jumlah kematian akibat Parvovirus dengansangat signifikan.

    5.Anjing yang sudah divaksin tidak bolehdimandikan.

    Betul. Untuk menghasilkan kadar antibodiyang maksimum, diperlukan suhu tubuhyang optimum. Mandi akan menurunkansuhu tubuh dan dapat mempengaruhi prosespembentukan antibodi. Anjing bolehdimandikan setelah 7 hari, bahkan ada yangmenganjurkan sampai 14 hari setelahvaksinasi.

    6.Anjing yang sudah rutin dan teratur

    mendapat vaksinasi selama 6-7 tahuntidak perlu lagi diulang.

    Betul. Karena dengan menerima vaksinasiyang rutin dan teratur selama 6-7 tahun, titerantibodi anjing tersebut sudah optimum,sehingga pengulangan bisa diberikan 2tahun sekali.

    7.Vaksinasi pada anjing yang sedangbunting tidak boleh dilakukan.

    Betul. Walaupun ada vaksin yang amanuntuk indukan yang sedang bunting,sebaiknya tidak memberikan vaksinasi padaindukan tersebut. Kemungkinan dapatterjadi keguguran sangat besar.

  • 8/2/2019 Anjing Golden Retriever

    34/70

    8.Anak anjing dapat divaksin segerasetelah lahir

    Salah. Anak anjing yang baru dilahirkanmempunyai kekebalan tubuh dari induk

    (maternal antibody) yang akan hilang saatusia anakan mencapai 6 minggu. Apabilasebelum 6 minggu kita berikan vaksin, makamaternal antibody yang ada akanmenetralisir antigen yang masuk, akibatnyatidak terbentuk antibody yang cukup untukmelindungi anak anjing dari seranganpenyakit yang sebenarnya.

    Demikianlah beberapa mitos tentangvaksinasi yang ditemui selama menjalankan

    praktek. Kesimpulannya adalah: vaksinasimembutuhkan persyaratan yang ketat untukmendapatkan kekebalan yang maksimum.Hanya seorang praktisi dokter hewan yangberhak memberikan vaksinasi setelahterlebih dahulu memeriksa kondisi anjingyang akan divaksin.

    Toxoplasmosi

    Pada AnjingOleh: Drh. H. Soelaeman

    Beberapa bulan yang lalu sebuah surat kabarterbitan Bandung memuat berita tentangDirut sebuah rumah sakit yang meralatberita sebelumnya mengenai penyebabmeninggalnya seorang pasien. Diamenerangkan bahwa pasien itu meninggal

    bukan karena mengidap HIV/AIDS tetapiakibat Toxoplasmosis. Tidak ada keteranganapakah korban Toxoplasmosis itumemelihara kucing, anjing atau hewanlainnya. Tidak ada informasi dengan caraapa korban tersebut tertular.

    Hingga saat ini masih banyak orang yangberanggapan bahwa Toxoplasmosis adalahpenyakit pada kucing dan tidak bisamenjangkiti anjing. Anggapan ini keliru!Sejak ditemukannya kasus pertama hampir

    seratus tahun yang lalu, para ahli sepakatbahwa penyakit ini juga dapat menularimanusia ,anjing dan hewan-hewan lainnya.Memang kucing 'divonis' sebagai induksemang utama, di mana ookista (oocyst)Toxoplasma gondii berkembang biak didalam ususnya l